Follow Us

Nabila dan Sepatunya yang Viral, Bukan Kasus Bully tapi Harga Diri!

Al Sobry - Jumat, 19 April 2019 | 16:03
Nabila dan Sepatunya yang Viral, Bukan Kasus Bully tapi Harga Diri!
Tribunnews/PikiranRakyat

Nabila dan Sepatunya yang Viral, Bukan Kasus Bully tapi Harga Diri!

Untuk memudahkan tamu yang datang berkunjung ke Desa Pangauban, saat memasuki kampung Cibodas ada satu tulisan dari kertas kardus yang menunjukkan tanda ke rumah Nabila.

Lantaran harus masuk gang yang tidak terlalu luas, warga sekitar menandai tulisan tersebut dengan “Gang Nabila”. Dan setiap tamu yang datang harus lapor. Duh!

Youtuber Visit Nabila

Yap, yap apapun yang viral di medsos, usaha para Youtuber untuk membuktikan langsung kejadiannya seperti apa ya harus melakukan visiting.

Ria Ricis datangi gadis pemulung yang dibully gara-gara sepatunya rusak.
Youtube Ria Ricis

Ria Ricis datangi gadis pemulung yang dibully gara-gara sepatunya rusak.

Ria Ricis udah melakukannya (lagi), dia jadi lebih kenal dekat dengan Nabila yang ramah. Soal sepatu dan kasus bully yang ramai itu, Ricis menjelaskan untuk nggak gampang terpengaruh netizen.

"Jadi jangan ikut mem-bully si pelaku. Karena kalau misalnya kita ikut mem-bully si pelaku, apa bedanya kita sama mereka?" lanjutnya.

"Ada baiknya kita mencari tahu beritanya, kemudian stop mem-bully siapapun. Dan jangan mengambil kesimpulan sendiri, kita harus cari tahu dahulu beritanya seperti apa," kata Ricis yang tahu ternyata itu beneran becandaan atau lebih tepatnya ketidaksengajaan teman menginjak sepatu Nabila.

Tetep semangat ya, Nabila, kita salut lho kamu membela sepatu perjuangan kamu. Salut! (*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

Latest