Hai-online.com- Diet memang kegiatan yang sulit, bahkan bisa dibilang lebih sulit dari Ujian Nasional. Karena kalau kita mau diet, membutuhkan konsistensi dan tekad yang kuat, sob.
Contoh yang merasakan berjuang mati-matian untuk diet adalah Logan Chapman. ia berusaha hingga berhasil menurunkan berat badannya lebih dari 45kg.
Kenapa HAI ngambil contoh Logan Chapman dari sekian banyak orang yang melakukan diet? Karena Chapman bisa menurunkan berat badannya sebanyak itu tanpa melakukan prosedur diet pada umumnya, bahkan gym.
“Saya merasa hidup saya mungkin sangat mirip dengan banyak orang lain yang berjuang melawan kenaikan berat badan,” kata Chapman, 30, dari Ontario, Kanada, kepada Men’s Health.
“Saya penggemar berat makan yang sangat tidak sehat, dan bukan penggemar olahraga. Saya menjalani gaya hidup yang sangat santai. Saya bisa begadang sepanjang malam bermain video gam dan sering minum minuman kaleng dan makan makanan besar pada jam dua pagi,” katanya lagi.
Baca Juga : Ternyata, Cara Makan Buah Nanas Selama Ini Salah, Begini yang 'Bener'
Nggak ada momen yang “wow” ketika dia memutuskan untuk menurunkan berat badan, tetapi satu hal yang mengusik pikiran Chapman adalah ketika ia melompat ke alat timbangan pada suatu hari dan melihat angkanya beringsut menuju 136 kg.
“Benar-benar nggak rasional. 136 kg itu angka yang sama sekali berbeda yang nggak dapat saya benarkan di kepala saya.”
Pada saat yang sama, Chapman melihat seorang teman baiknya memulai perjalanan untuk kesehatannya sendiri.
Temannya itu mulai makan lebih baik dan berolahraga lebih banyak, dan dalam waktu singkat, ia berhasil menurunkan hingga 23 kg.