Follow Us

Dari Glastonbury sampai Fyre, Ini 5 Bencana Festival Musik Terburuk

Ricky Nugraha - Rabu, 27 Februari 2019 | 17:30
Indiana state fair, Indiana, 2011
Joey Foley

Indiana state fair, Indiana, 2011

Fyre festival akhir-akhir ini memang jadi perbincangan, bahkan sampai dijadikan film dokumenter. Semua bermula saat Billy McFarland dan rapper Ja Rule yang terpikir untuk membuat sebuah acara festival musik mewah dengan promosi yang gila-gilaan.

Namun saat tiba hari diselenggarakannya Fyre Festival, para pengunjung merasa ditipu karena nggak mendapatkan apa yang dijanjikan pihak penyelenggara. Acara tersebut pun akhirnya dibatalkan setelah badai menerjang dan mengacaukan segalanya.

Baca Juga : Album Baru Barasuara yang Berjudul 'Pikiran dan Perjalanan' Sudah Bisa Kamu Pre Order

Altamont Free Music festival, California, 1969

Altamont Free Music festival, California, 1969
Michael Ochs

Altamont Free Music festival, California, 1969

Dengan menghadirkan Rolling Stones dan Greateful Dead di depan 300 ribu orang, Festival Altamont diharapkan untuk menjadi "Woodstock West", di mana digelar hanya 4 bulan setelah konser bersejarah tersebut.

Festival ini menjadi kacau karena mempekerjakan gang motor Hells Angels sebagai keamanan. Mereka memukuli para pemuda yang mengancam untuk turun dari bukit dan naik ke atas panggung.

Ujungnya, ada seorang pemuda bernama Meredith Hunter yang dalam pengaruh narkoba menerobos ke panggung dengan menggenggam sebuah pistol. Ia kemudian ditusuk 2 kali sampai tewas, dan tubuhnya diinjak-injak olah para biker.

Indiana state fair, Indiana, 2011

Indiana state fair, Indiana, 2011
Joey Foley

Indiana state fair, Indiana, 2011

Indiana state fair yang digelar pada tahun 2011 dengan bintang tamu Sara Bareilles dan band country lokal, Sugarland harus berakhir dengan kenahasan.

Hembusan angin kencang disertai tornado membuat panggung acara tersebut runtuh hingga menewaskan 7 orang dan melukai 58 orang.

Source : The Guardian

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest