Mahasiswa di Padang nggak mau kalah nih bro ikut galang dana. Setelah mendengar adanya bencana di Palu dan sekitarnya, BEM KM Unand langsung gerak pantau perkembangan informasi melalui berbagai pihak. Mereka pun kumpulin data dan langsung buka donasi melalui media sosial pada Sabtu, 29 September lalu. Rita, Sekretaris Menteri Sosial Masyarakat BEM KM Unand juga bilang Minggu, 30 September lalu mereka turun ke jalan menggalang dana lebih besar lagi. Mereka juga berharap bakal bisa langsung menyalurkan dana ke Palu dan sekitarnya.
4. BEM Rema UPI
Wih, kalau BEM Rema UPI bergerak bersama langsung ke jalan di beberapa titik loh. Kata Shidiq, Menteri PPM BEM Rema, mereka udah galang dana langsung di CFD Dago, Bandung hari Minggu, 30 September lalu. Selain itu, mereka juga galang dana di Cibiru dan Tasikmalaya dari teman-teman BEM daerah. Eits, masih ada, mereka pun galang dana lewat berbagai organisasi mahasiswa di bawah BEM.
Harapannya sih dengan adanya penggalangan dana yang cepat ini emang memberi pengalaman teman-teman mahasiswa yang tergabung dalam Gemalencana untuk berbuat kebaikan. Selain itu menumbuhkan kepekaan dan meringankan beban korban bencana.
Baca Juga : Asiknya! Dua Atlet Difabel ini Dapat Kebebasan UKT dari Kampusnya
5. IBEMPI
Organisasi mahasiswa pertanian yang tergabung dalam Ikatan BEM Pertanian Indonesia (IBEMPI) juga nggak kalah ikut galang dana secara cepat. Awalnya menurut Maya Putri, Presidium Nasional 2 IBEMPI, inisiasi dilakukan tim presidium bersama staf ahli sesaat setelah mendengar kabar bencana.
Donasi pun mulai disosialisasikan ke tiap BEM Pertanian sampai tanggal 8 Oktober mendatang. Nantinya, donasi bakal disatukan melalui rekening IBEMPI dan bakal disalurkan lewat teman-teman BEM Pertanian Universitas Sulawesi Barat yang juga kena dampak bencana.
6. KM ITS