Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Make Up Joaquin Phoenix Sebagai Joker. Beda Jauh dari Versi Jared Letto

Bayu Galih Permana - Sabtu, 22 September 2018 | 17:56
Joaquin Phoenix sebagai Joker
Instagram / toddphillips1

Joaquin Phoenix sebagai Joker

HAI-Online.com -Beberapa waktu lalu, sutradara filmJoker, Todd Philips membagikan tampilan Joaquin Phoenixsebagai karakter Joker melalui akun Instagram miliknya (17/9).

Namun, kala itu Todd hanya membagikan wujud dari karakter Arthur Fleck tanpa make upputih, rambut hijau, dan bibir berlipstik merah khas karakterJokeryang banyak kita kenal.

Hal itu membuat banyak orang bertanya-tanya bagaimana wujud Joker dengan make up yang akan diperankan oleh Joaquin Phoenix nanti, apakah akan sama dengan Joker versi Jared Leto atau berbeda.

Baca Juga : Foto-Foto Pertama Joaquin Phoenix di Film Solo Joker. Cocok Nggak?

Rasa penasaran para penggemar akhirnya terjawab setelah sang sutradara kembali merilis sebuah video singkat yang menunjukan wujud Joker dengan make up lewat akun Instagram miliknya.

Dalam unggahannya tersebut nampak muka Arthur Fleck yang diperankan Joaquin Phoenix datar di awal dan berubah perlahan menjadi senyum jahat alaJoker lengkap dengan make up pada akhir video.

Tampilan Joker versi Joaquin Pheonix ini menuai banyak pujian karena dianggap kembali seperti perwujudan awal Joker, nggak seperti yang ada dalam versi Suicide Squad.

Baca Juga : Dari Cesar Romero Hingga Joaquin Phoenix, Inilah Joker dari Masa ke Masa

Film yang akan tayang pada tahun 2019 ininantinya akan menceritakanasal usul Jokeryang berawal sebagai seorang stand-up komedian gagal dan kemudianberubah menjadi salah satu penjahat paling berbahaya sekaligus musuh bebuyutanBatman.

Jokerakan ber-settingpada tahun 1980-an di Gotham City, di mana keluaraga Wayne akan diwakili oleh Thomas Wayne, ayah dari Bruce Wayne.

Wah keren banget ya sob, habis liat ini pasti udah nggak sabar banget kan buat nonton film Joker? (*)

Source :Instagram

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x