Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Nggak Cuma Ryan Gosling, Jon Hamm Mau Juga Berperan Sebagai Batman

Ricky Nugraha - Kamis, 13 September 2018 | 17:24
Jon Hamm sebagai Batman?
Screenrant

Jon Hamm sebagai Batman?

HAI-online.com -Banyak aktor memang telah memainkan peran "Ksatria Kegelapan" ini selama bertahun-tahun, dan aktor terakhir yang memerankan adalah Ben Affleck.

Namun, Ben Affleck kini dikabarkan sudah mengundurkan diri dari peran tersebut, sehingga posisi Batman dalam film yang akan dibuat oleh Matt Reeves nanti masih kosong.

Salah satu aktor yang difavoritkan penggemar untuk mengisi posisi tersebut adalah Jon Hamm, yang terkenal lewat serial Mad Men dan film-film seperti The Town dan Baby Driver.

Saat diwawancara oleh Graham Bensinger, Jon Hamm juga ungkapkan ketertarikannya untuk berperan sebagai Batman.

"Itu semua tergantung dengan skenario dan ceritanya," kata Jon Hamm kepada Graham. "Aku adalah salah satu penggemar komikyang telah baca komik sejak umur 9 tahun. Danaku cukup memiliki pengetahuan tentang komik,aku suka genre-nya, dan aku suka ketikaceritanya menarik."

Baca Juga : Aih, Ryan Gosling Bakal Jadi Batman Kalo Disutradarai Damien Chazelle

Jon Hamm sendiri mengaku bahwa dia belum pernah secara resmi mendapatkan tawaran untuk bermain sebagai Batman, namun ia siap untuk mengenakan kostum tersebut, meski harus banyak work out dulu.

"Jika ada yang meminta untuk melakukannya, kenapa nggak?" tambah Jon.

Dia mengaku telah mendengar rumor tentang dirinya dan Batmansejak berperan dalam season pertamaserial Mad Men, namun memang belum ada yang benar-benar menawarinya peran.

Simak nih video wawancaranya di bawah ini. Kalo menurut kalian gimana sob, cocok nggak Jon Hamm jadi Batman?

Jadi rebut-rebutan nih! (*)

Source : screenrant

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x