Penulis: Syifa Nuri Khairunnisa
HAI-Online.com - Film terbaru garapan penulis skrip Cloverfield Drew Goddard, Bad Time at The El Royale, akhirnya merilis trailer kedua mereka. Setelah beberapa waktu lalu merisi trailer perdana, dalam trailer keduanya ini Bad Times memberikan cukup banyak bocoran soal apa sih yang sebenarnya terjadi di hotel El Royale yang jadi latar cerita.
Bad Times sendiri bercerita soal 7 orang asing yang saling ketemu di El Royale, sebuah hotel yang punya misteri tersendiri. Dibintangi sama Jon Hamm, Jeff Bridges, Dakota Johnson, Cailee Spaeny, Chris Hemsworth, dan Cynthia Erivo sebagai para tamu hotel. Dan ada Lewis Pullman sebagai penjaga hotel, juga Nick Offerman dan Russell Crowe yang belum jelas bakal berperan jadi siapa.
Dalam trailer terbarunya ini, diperlihatkan beberapa hal yang membocorkan soal film ini. Kalau dibandingin sama trailer pertamanya yang banyak terpotong-potong dan terlalu cepet, trailer ini lebih santai dalam nampilin potongan adegannya. Alhasil bikin jalan cerita atau apa sih yang sebenernya mau ditampilin sama Goddard dalam film ini, mulai kebaca.
Walaupun gitu, penonton belum dikasih terlalu banyak. Jalan cerita film baru kebaca sedikit aja, sob. Dalam trailer ini sih kelihatannya Jeff Bridges bakal berperan sebagai seorang penjahat yang nyamar jadi pendeta. Dan Dakota Johnson juga Cailee Spaeny lagi melarikan diri dari Chris Hemsworth yang kayaknya sih jadi seorang pemimpin kelompok aneh gitu.
BACA JUGA:Noel Gallagher Temukan Album Lama yang Hilang di Laci Kaos Kaki
Jon Hamm dan Lewis Pullman jadi tokoh kunci yang sadar dan tahu bahwa El Royale ini menyimpan rahasia besar. Dan Cynthia Erivo jadi karakter yang paling aneh, tapi dia paling sedikit nyimpen rahasia dari semuanya.
Kalau dari tone-nya, kita bisa lihat sob, kalau El Royale ini sedikit banyak mirip sama film horor-komedi The Cabin in The Woods yang juga jadi debut penyutradaraan Goddard. Premis dan gaya yang diusung cukup sejalan sama film-film genre mystery thriller yang punya twistcukup unik.
Trailer ini didominasi sama aspek itu. Walaupun didominasi sama tone santai dengan lagu background yang punya nuansa swing, tapi kelihatan banget kalau film ini lebih dari itu, dan nyimpen cukup banyak kejutan yang kelam. Cukup beda sama The Cabin in The Woods yang udah nonjolin aspek horor dengan jelas tanpa nuansa swing yang asik.
Nggak heran sih, Goddard emang punya cukup banyak hasil kerja yang juga menonjolkan twist gila sebagai premis utama. Lihat aja skrip-skrip buatannya dulu macam The Martian dan Cloverfield.
Kalau ngebandingin sama genre yang kayak gini, dan hasil kerja Goddard, HAI sih cukup optimis kalau Bad Time at The El Royale bakal bisa juga ngasih twist yang mind-blowing tapi tetep cukup fresh.