4. The Aviator
The Aviator berkisah tentang si anak emas Howard Hughes yang diperankan Leonardo DiCaprio, pria ini menjalani dua dekade terakhir hidupnya dengan menutup diri jauh dari dunia. Dia adalah pria yang paling kaya di dunia, dan dengan uangnya yang bermilyar-milyar dia membeli sebuah ruangan dan tak pernah meninggalkannya.
Film besutan Martin Scorsese ini secara bijaksana menumpukan kisahnya pada tahun-tahun gemilang kehidupan pria ini.
Howard Hughes datang ke Los Angeles sebagai seorang pemuda rupawan dengan banyak uang, dia meyutradarai film petualangan penerbangan Perang Dunia I, berjudul Hell's Angels dan lalu menjadi film paling mahal yang pernah dibuat.
Pada awalnya industri ini menertawakannya, tetapi dia menyelesaikan film dan meraup banyak uang, dan begitu juga dengan kebanyakan film lain yang dibuatnya.
Sebagaimana perhatiannya yang hanyut dari film ke pesawat terbang yang ada di filmnya, dia mulai mendesain dan merancang pesawat terbang dan akhirnya membeli perusahaan penerbangannya sendiri.
Dalam film ini juga kita dapat menyaksikan bayangan kejatuhannya, beberapa adegan menayangkan pertentangan jiwanya; dimana dia tahu apa itu normal yang hampir terlihat jauh dari jangkauannya.
5. Temple Grandin
Nama Temple Grandin memang kurang dikenal di Indonesia. Namun, namanya sudah sangat dikenal luas di Amerika Serikat, terutama jika dihubungkan dengan dunia autisme.
Tapi, kini kita bisa melihat kisah perjalanannya melalui film televisi berjudul Temple Grandin yang dibintangi Claire Danes.