HAI-online.COM - Baru-baru ini ada sebuah riset yang menyatakan kalau minum tiga cangkir kopi sehari bisa menurunkan risiko detak jantung yang nggak normal. Sementara, banyak ahli dan pakar kesehatan yang menyarankan pasien dengan masalah jantung untuk menjauhi minuman berkafein.
Namun sekarang, bukti baru dari ahli jantung di Australia menunjukan temuan yang berbeda. Riset dari hasil penliti di Baker Heart dan Diabetes Intisitute di Melbourne, Australia, melaporkan bahwa kafein bisa membantu melindungi kita dari masalah jantung yang tergolong mematikan.
Untuk membuktikan penemuan ini, para ahli menganalisa serangkaian penelitian yang mengamati asupan kafein dan dampaknya pada artmia atrium dan ventrikel.
Hasilnya, kafein ternyata mampu menghalagi efek adenosin atau zat kimia yang dapat meningkatkan risiko irama jantung yang abnormal.
“Ada persepsi publik, seringkali bedasarkan pengalaman anekdotal, kafein adalah pemicu umum untuk masalah irama jantung,” Kata Dr Peter Kistler, selaku pimpinan riset tersebut.
BACA JUGA:Ini Dia 6 Kopi Susu yang Lagi Hits di Jakarta, Enak dan Pas di Kantong!
“Peninjauan kami yang ekstensif terhadap literatur medis menunjukan, ini bukan masalahnya.” tambahnya
Hanya dua penelitian yang menunjukan peningkatan risiko untuk penyakit jantung seperti aritma -sekelompok kondisi yang membuat jantung berdetak nggak teratur. Tetapi peneliti berpendapat, hal ini terjadi ketika pasien minum seenggaknya 9-10 cangkir kopi sehari.
Karena itu lah, para periset berpendapat, minum sampai dengan 300mg kafein sehari atau setara dengan tiga cangkir kopi adalah jumlah yang aman untuk pasien dengan detak jantung yang nggak teratur.