Keagresifan pemain Bristol City patut diacungi jempol. Mereka berhasil membuat 30 tekel yang 12 diantaranya dilakukan ketika pemain MU menggiring bola.
Bristol juga memenangkan duel di daerah pertahanan MU dengan 26 kali, berbanding dengan The Red Devil yang hanya 19 kali.
3. Disiplin di Lini Pertahanan
Para bek Bristol City sangat apik dalam bertahan, mereka disiplin, sehingga bisa menahan gempuran para penyerang Manchester United.
Enam tembakan pemain Manchester United berhasil dihadang oleh bek Bristol City.
Bristol juga jarang melakukan pelanggaran di daerah pertahanan mereka.
4. Longgarnya Pertahanan Setan Merah
Bristol City mampu membongkar goyahnya lini pertahanan Setan Merah. Pemain Bristol City mampu dengan leluasa membuat serangan dan juga kesempatan berbahaya.
Pemain belakang Manchester United nggak satupun berhasil melakukan blok tendangan pemain Bristol City dalam laga itu.
Artikel ini sudah lebih dulu tayang di BolaSport.com dengan judul "4 Faktor yang Membuat Bristol City Berhasil Mengalahkan Manchester United, Buruknya Lini Pertahanan United Salah Satunya".