Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Coba Deh, Baca Kepribadianmu dan Orang Lain Berdasarkan Bentuk Wajah

- Selasa, 21 Februari 2017 | 11:30
Panduan pentiing potongan rambut buat cowok dari bentuk wajah
Hai Online

Panduan pentiing potongan rambut buat cowok dari bentuk wajah

Banyak faktor untuk membaca atau mengenali kepribadian seseorang. Salah satunya dengan mengenalinya dari bentuk wajah. Ya, ini sih buat seru-seruan aja, terlepas dari kenyataan bahwa kita dianjurkan untuk nggak menghakimi orang cuma dari penampilan atau wajahnya aja. Yang jelas, ada banyak aspek kepribadian dari mengamati wajah seseorang.

Bahkan psikolog menilai, mengamati bentuk wajah nggak cuma menunjukan kepribadian, tapi juga kesehatan dan kehidupannya. Kadang bentuk wajah seseorang seperti itu bukan cuma karena faktor gen, tapi bisa juga karena proses kehidupan yang dijalaninya.

Kira-kira kepribadian kamu kayak gimana nih? Coba simak artikel ini!

Wajah Bulat

Orang yang memiliki bentuk wajah bulat umumnya terlihat awet muda atau biasa yang disebut dengan baby face. Nggak heran juga kalau beberapa orang yang berwajah bulat sering dianggap polos dan menyenangkan. Padahal wajah bulat justru menandakan kepribadian yang sangat aman, dewasa, bertanggung jawab, dan sering membuat keputusan yang tepat. Orang yang berwajah bulat juga mudah menjalin hubungan, berteman, ramah, dan suka membantu orang lain.

Wajah Berbentuk Hati

Hampir mirip dengan wajah bulat, hanya saja wajah mereka lebih menonjol di bagian pipi saat tersenyum. Karakter yang dimiliki oleh orang yang wajahnya berbentuk hati sebenarnya sangat rama dan idealis. Mereka juga memiliki kekuatan batin yang kuat, kreatif, tekuk, dan suka berpetualang.

Wajah Lonjong

Kalau diperhatikan bentuk wajah lonjong memperlihatlan dagu yang cukup menonjol. Seseorang dengan wajah lonjong biasanya dikenal sebagai sosok yang serius dan memiliki tempramen yang buruk. Tapi ketika kita mengenal mereka, sebenarnya orang ini ramah dan penuh energy positif. Merka juga tahu gimana bersosialisasi dan kebanyakan dari mereka punya bakat dan kualitas jadi pemimpin.

Wajah Persegi

Nah kalau bentuk wajah ini cenderung lebih besar dibanding semua jenis muka. Sudut wajah tajam pada dahi rahang, memungkinkan mereka lebih ekspresif soal emosi. Tapi jenis wajah ini juga menunjukkan kalau mereka adalah orang yang cerdas dan memiliki pemikiran yang logis. Mereka juga menarik untuk membangun hubungan.

Wajah Berlian

Bentuk wajah ini mirip segitiga karena rahang yang lebar tapi dahinya sempit. Bentuk wajah ini emang nggak umum dan jarang ditemukan, maka itu banyak orang yang menilai kepribadian mereka misterius dan menjengkelkan. Padahal kenyataanya orang yang memiliki bentuk wajah berlian memiliki kepribadian yang cukup ramah. Ekspresi di matanya bakan menunjukan kepemimpinan dan kesuksesan.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x