Follow Us

Game Online Bisa Bikin Pelajar Lebih Cerdas

- Rabu, 10 Agustus 2016 | 08:30
Main video game
Hai Online

Main video game

Hasil riset terbaru menyebut ada pengaruh positif bagi otak para online gamers. Terutama gamers di usia sekolah yang katanya game online ini bisa bikin pelajar jadi lebih cerdas.

Wow, andai ada ekstrakurikuler Game Online di sekolah, akankah kamu ikut di dalamnya?

Tentunya,kabar ini ada di luar anggapan kebanyakan orang yang bilang bahwa bermain game akan memberikan pengaruh negatif bagi otak, justeru sebuah penelitian baru membuktikan hal yang sebaliknya. Dari data penelitian, bermain game online setiap hari akan mampu meningkatkan performa akademik. Oh ya?

Baru-baru ini, peneliti Australia menemukan data dari 12,000 siswa sekolah yang menggunakan internet untuk bermain game online. Hasilnya, sebagian besar siswa tersebut mendapatkan nilai tertinggi dalam ujian mata pelajaran matematika, membaca, dan sains dibanding mereka yang tidak ikut bermain game.

"Siswa yang bermain game online hampir setiap hari mampu mendapatkan nilai 15 poin di atas rata-rata pada pelajaran matematika, dan 17 poin di atas rata-rata untuk sains," ujar ahli ekonomi Alberto Posso dari RMIT University di Melbourne,seperti dikutip National Geographic Indonesia, Rabu (10/8).

"Ketika kamu bermain game online, kamu akan mencoba memecahkan puzzle untuk terus bergerak ke level berikutnya. Untuk memecahkannya, secara umum, kamu menggunakan pengetahuan dan kemampuan matematika, membaca, dan sains yang dipelajari sehari-hari di sekolah."jelas Posso lagi.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest