Tak kalah menarik, pengunjung juga bisa menonton Cooking Challenge. Kompetisi ini menantang paraguest staruntuk lomba memasak dengan tema makanan yang terinspirasi dari musik, serta menggunakansurprise ingredientsyang ditentukan panitia.
Kemudian, DCDC Ngabuburit Extra 2024 juga menggelar kegiatan aksi sosial atausocial investmentberupa kegiatan bersih-bersih masjid atau pesantren, serta pembagian donasi kepada masyarakat sekitar.
Baca Juga: 5 Masalah Klasik Yang Bikin Acara Buka Bersama Cuma Jadi Wacana Bersama
Untuk menumbuhkan rasa kebersamaan, aksi sosial tersebut pun melibatkan komunitas masyarakat setempat dan para musisi yang menjadiguest star. Kemudian, rangkaian acara DCDC Ngabuburit Extra ditutup dengan kegiatan sahur bersama.
Keseruan DCDC Ngabuburit Extra 2024 akan berlanjut di Tegal pada 30 Maret 2024, Purwokerto pada 31 Maret 2024, dan berakhir di Kota Bandung pada 6 April 2024.
Nantikan DCDC Ngabuburit Extra di kota kamu dan ikuti terus informasi lengkap seputar DCDC Ngabuburit Extra 2024 melaluiwww.dcdc.iddan akun Instagram@DCDC.official. Enggak perlu khawatir,eventini tidak memungut biaya alias gratis.