Follow Us

Rekomendasi Lagu Metal Lokal dari 5 Band yang Sempat Ganti Vokalis!

Reinaldy Royani - Kamis, 24 November 2022 | 20:03
5 rekomendasi lagu metal dari band lokal yang sempat ganti vokalis
Sumber: Siaran Pers

5 rekomendasi lagu metal dari band lokal yang sempat ganti vokalis

HAI-ONLINE.COM – Vokalis emang menjadi salah satu komponen utama dalam sebuah band. Selain menjadi frontman, suara dari seorang penyanyi emang kadang udah melekat di telinga pendengarnya.

Tapi, gimana jadinya kalo vokalis yang ikonik dan udah nempel harus diganti? Kira-kira masih keren nggak ya? Makanya simak nih rekomendasi lagu metal dari 5 band lokal yang sempat ganti vokalis pilihan HAI!

  1. Burgerkill
Setuju nggak kalo vokal Ivan Scumbag di tiga album pertama unit metal asal Ujung Berung ini udah melekat banget sama telinga Begundal.

Sayangnya, Ivan meninggal dunia di tahun 2006. Posisinya kemudian digantikan oleh Vicky Mono sampai tahun 2021, sebelum Vicky akhirnya juga digantikan oleh vokalis Carnivored, Ronald Radja Haba di tahun yang sama.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lagu Metal Lokal yang Judulnya Terinspirasi Binatang!

  1. Deadsquad
Terhitung sampai saat ini, sudah ada 4 vokalis yang pernah mengisi posisi frontman unit death metal asal Jakarta ini. Bukan Daniel Mardhany, vokalis pertama Deadsquad adalah Babal alias Alexander yang hanya bertahan selama dua tahun.

Kemudian, di tahun 2008 mereka mendapuk vokalis Abolish Conception, Daniel Mardhany yang akhirnya membuat nama Deadsquad melambung.

Sayangnya, setelah menelurkan 3 buah album, posisi vokalis Deadsquad kembali harus mengalami perombakan. Kali ini, Setevi Item cs memilih nama Agustinus Widi sebagai vokalis barunya di tahun 2021.

Baca Juga: Promotor Konser K-Pop We All Are One Diamankan Pihak Bandara, Ditjen Imigrasi: Hati-hati Modus Penipuan Melalui Konser K-Pop!

Nggak bertahan lama, di tahun 2022, Deadsquad ngumumin vokalis baru lagi yakni Vicky Mono eks-Burgerkill. Dari ke-4 vokalis ini, mana yang paling lo suka?

Baca Juga: DeadSquad dan BongaBonga Bersaing di Nominasi Album Metal Terbaik AMI Awards 2022

  1. Beside
Kuintet melodic death metal asal Bandung ini juga sempat mengalami pergantian vokalis. Band yang berdiri sejak tahun 1997 ini merilis album pertama bertajuk ‘Against Ourselves’ di tahun 2008 dengan Owank sebagai vokalis.

Di tahun 2012, Owank memutuskan untuk cabut dari Beside (lalu membentuk Nectura) dan posisinya digantikan oleh Agung Suryana alias Agrog.

Baca Juga: Ada Trivium dan Gojira, Ini 5 Rekomendasi Lagu Metal dari Agrog Beside

  1. Siksa Kubur
Terhitung sudah ada tiga vokalis yang sempat memperkuat Siksa Kubur. Yang pertama adalah Prahari "Japs" Mahardika (1996–2011), kemudian ada Septian "Asep" Maulana (2011–2012), dan Rudy Harjianto (2012–2021).

Saat ini, formasi Siksa Kubur menyisakan Andre Marora Tiranda – Gitaris, Vokal latar, Adhytia Perkasa – Drummer, Ricky Rangga – Gitaris, dan Gilang Pristianto – Bassist.

  1. Hellcrust
Band yang dibentuk oleh barisan para mantan personel Siksa Kubur pada tahun 2011 ini awalnya beranggotakan Andyan Gorust pada drum dan Nyoman Bije sebagai gitaris. Mereka berdua mendapuk Wirsky sebagai ujung tombak dan bertahan sampai tahun 2015.

Kemudian, mereka merekrut mantan vokalis Siksa Kubur, Japra untuk mengisi posisi vokalis yang juga harus hengkang di tahun 2020.

Sama kayak di Siksa Kubur, Septian "Asep" Maulana lagi-lagi menggantikan Japra di Hellcrust tahun 2020 dan hanya bertahan selama setahun.

Saat ini, posisi vokalis Hellcrust diisi oleh gitarisnya, Dirk Marthin.

(*)

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest