Deretan mata kuliah seru jurusan broadcast ini adalah dasar-dasar untuk kita menguasai teknik-teknik praktis tatkala berkecimpung di dunia broadcast. So, jangan sampai lewat ya, apalagi buat mahasiswa yang beneran suka sama jurusan televisi atau radio. Kebet, guys!
Dasar-dasar Siaran Radio dan Televisi
Teori dasar tentang teknik siaran radio dan televisi ini emang jadi mata kuliah gawat. Soalnya banyak teori yang menyangkut soal-soal teknik siaran yang Nampak kelihatan harus kita hapal. Duh, padahal paling enak langsung praktikm, iya nggak?
Meski begitu, mau nggak mau kita harus mendapat mata kuliah ini, sebab ini bekal buat di akhir semester nanti dimana bakal ada praktikum siarannya. Di situlah kesempatan kalian jadi penyiar buat kita semua.
Siap-siap aja tahan mental untuk akting di deoan kamera sambil membawakan berita dengan gagah, dan jelas!
Penulisan Naskah Radio dan TV
Nggak gampang lho menulis naskah buat radio dan televisi. Sebab ada aturan-aturan khusus yang nggak begitu saja bisa kita kuasai.
Makin susah lagi karena pendidikan dasar ini penuh dengan teori-teori yang mesti lagoi-lagi dikuasi. Apalagi tuntutan mata kuliah ini adalah minimal kita dapat nilai B, sebab itulah syarat bisa melanjutkan ke mata kuliah berikutnya.
Kenapa penulisan ini penting, pasalnya kakalau laporan/naskah kita cacat, bakalan merembet ke pembaca berita dan merusak sistem suatu siaran radio atau televisi yang bersangkutan. Nggak mau kan, berita kita dianggap nggak kredibel di depan publik? Apa akata dunia!