HAI-Online.com - Fenomena Citayam Fashion Week nggak lagi sekadar soal eksistensi remaja jabodetabek untuk bergaya di kawasan Sudirman.
Kini, sebagian remaja di sana mulai melihatnya sebagai peluang untuk mendulang cuan.
Seperti dilansir dari Kompas.com, M Alif Hanzaulah, salah satu remaja yang ikut meramaikan "Citayam Fashion Week" misalnya, mengaku bisa mendapatkan uang Rp 800.000 sampai Rp 1 juta dari sekali diajak membuat konten di sana.
Baca Juga: Sempat Dilarang Aparat, Presiden Jokowi Malah Komentari Citayam Fashion Week: Kenapa Harus Dilarang?
Penghasilan tersebut, kata dia didapat dari ajakan membuat konten bersama sejumlah kreator yang sengaja menemuinya saat mejeng di SCBD.
"Setiap hari ada aja yang ngajak ngonten. Biasanya sih nanya-nanya, kayak 'berapa harga outfit lo' gitu-gitu," kata dia, belum lama ini (19/7/2022).
Besaran pendapatan yang didapat Alif dari hasil membuat konten bersama para kreator konten di "Citayam Fashion Week" berkisar dari Rp 50.000 hingga Rp 800.000 untuk satu kali syuting.
Besaran tersebut, tergantung dari jenis konten yang akan dimuat, kata Alif jika mengandung iklan atau endorsement produk maka harganya akan menyesuaikan.
"Nah, kalau nggak ada endorse-nya biasanya dikasih gocap (Rp 50.000). Kalo ada endorse bisa Rp 700.000 sampai Rp 800.000. Kadang 3 endorse Rp 1 juta," terangnya lagi.
Bisa dibilang, sejak Citayam Fashion Week naik daun, Alif yang mejeng di Sudirman kebagian rezeki dan pulang 'nongkrong' bida membawa sejumlah uang.
"Alhamdulillah, duitnya sebagian kasih ke orang tua, sebagian buat jajan," tutur dia lagi.
Hal yang sama dilakukan Angel, remaja 14 tahun itu turut eksis di gandeng konten kreator untuk membut video ala "Citayam Fashion Week".