- Pendaftar yang mengikuti UTBK-SBMPTN Tahun 2022 pada kelompok ujian sains dan teknologi hanya dapat memilih kelompok program studi sains dan teknologi (Teknik Mesin, Teknik Perkapalan, Teknik Industri, Teknik Elektro, Informatika, Sistem Informasi, Kedokteran, Farmasi, Keperawatan, Kesehatan Masyarakat, Gizi, dan Fisioterapi).
- Pendaftar yang mengikuti UTBK-SBMPTN Tahun 2022 pada kelompok ujian sosial humaniora hanya dapat memilih kelompok program studi sosial humaniora (Manajemen, Akuntansi, Hubungan Internasional, Ilmu Komunikasi, Hukum, Ekonomi Pembangunan, Ekonomi Syariah, dan Ilmu Politik).
- Pendaftar yang mengikuti SBMPTN tahun 2022 pada kelompok ujian campuran dapat memilih semua program studi.
Biaya Pendaftaran
Biaya pendaftaran di SEMA S-1 UPNVJ sebesar Rp 275.000.
Tata Cara Pendaftaran
Untuk tata cara pendaftarannya bisa di cek di laman Instagram resmi @upnveteranjakarta.
(*)