Follow Us

Akhirnya Pasha Chrisye, Putra Mendiang Chrisye Unjuk Diri dengan Single Bidadari

Nada Aprillia - Kamis, 23 Juni 2022 | 12:05
Pasha Chrisya, putra dari mendiang Chrisya akhirnya muncul, merilis lagu perdananya
Musica Studio's

Pasha Chrisya, putra dari mendiang Chrisya akhirnya muncul, merilis lagu perdananya

HAI-ONLINE.COM - Putra dari mendiang Chrisye, Pasha Chrisye akhirnya berani menunjukkan jati dirinya, dengan sebuah perilisan single perdana.

Bersama dengan Musica Studio's, Pasha merilis lagu 'Bidadari' yang merupakan ciptaan doi sendiri.

"Lagu ini saya buat udah cukup lama, sekitar tahun 2014. Bercerita tentang pasangan yang udah berpisah, namun si cowok ini perasaannya masih mendalam terhadap si cewek tersebut," jelas Pasha dalam sebuah rilisan.

Dengan diproduseri oleh Dawairama, Pasha cerita tentang gimana proses dari pembuatan singlelagu 'Bidadari'. Di mana awal meeting dengan Musica, putra mendiang Chrisye ini emang pengen ada yang nge-produseri, agar ada yang mengakomodir ide-ide dan berdiskusi tentang aransemen.

"Di sini kemudian Musica ngarahin ke Rama D'MASIV (Dawairama) untuk jadi produser, karena demo-demo yang gue kirim musiknya cocok," ujar Pasha.

Baca Juga: Fariz RM Rilis Vinyl Album 'Peristiwa '77-81': Kolektor Ayo Merapat!

Selanjutnya Pasha dan Dawairamma ngelakuin workshop sekitar empat kali, yang kemudian dibuatlah musik yang baru. Secara garis besar nuansa lagu Pasha ini bergenre alternative pop dengan beberapa perubahan terutama di bagian instrumennya.

"Ada penambahan synthesizer dan memakai drum machine, jadi sound-nya lebih bernuansa kekinian. Dan juga ada tambahan lainnya, yaitu interlude dan solo guitar," jelas Pasha lebih lanjut mengenai lagu perdananya ini.

Artwork 'Bidadari', lagu perdana dari Pasha Chrisye
Musica Studio's

Artwork 'Bidadari', lagu perdana dari Pasha Chrisye

Pasha juga cerita gimana kolaborasi yang terjalin dengan para personil D'MASIV di sini.

Seiring berjalannya waktu, saat mau masuk proses rekaman, Dawairama menggaet beberapa personil D'MASIV yaitu Kiki untuk co-produser, kemudian ada Rai juga untuk mengisi bagian bass, nah terakhirnya ada part dari vokal Rian di bagian akhir lagu 'Bidadari' ini.

"Jadi sebenernya keterlibatan para personil D'MASIV nggak direncanakan dari awal, tapi emang ngalir gitu aja. Dengan cara bernyanyi Rian yang lebih nge-groove/soul RnB, bikin nuansa dan dinamika lagu ini jadi lebih berwarna," ucap Pasha.

Baca Juga: Rian D'Masiv Kenalkan Anastasia Ria Sebagai Roster Terbaru di Semesta Musik Lewat Single 'Bintang dan Bulan Purnama'

Pasha juga ngungkapin harapannya terhadap single perdananya ini, "Harapannya semoga lagu 'Bidadari' ini bisa nempel di hati banyak orang dan mudah-mudahan banyak yang suka. Saya juga berharap bisa bikin bangga para pihak yang terlibat dalam pembuatan lagu ini," tutupnya.

Lagu 'Bidadari' dari Pasha Chrisye ini udah bisa lo tonton di Channel YouTube Musica Studio's di bawah ini, dan juga bisa lo denger di seluruh platform music digital ya sob!

Editor : Al Sobry

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular