Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Diundang Casting Series Ms. Marvel Lewat WhatsApp, Iman Vellani: Gue Kira Itu Scam!

Tanya Audriatika - Sabtu, 18 Juni 2022 | 07:00
Iman Vellani sebagai Ms. Marvel
Disney+

Iman Vellani sebagai Ms. Marvel

HAI-Online.com - Aktris muda Iman Vellani mengaku, waktu diundang casting Ms. Marvel lewat pesan WhatsApp forwarded, dia kira itu scam.

Kejadian ini terjadi Februari 2022 lalu, dan sewaktu diajak casting, menurutnya ini karakternya sangat muslim dan Asia Selatan banget.

“Awalnya tante gue dapet WhatsApp forward, terus gue kira itu scam kan, karena saat itu gue nggak ngerti casting call itu kayak gimana,” jelas cewek kelahiran 2002 ini, saat Virtual Global Press Conference Ms. Marvel, Jumat (3/6/2022) lalu.

Iman yang menjadikan serial Ms. Marvel ini sebagai langkah debutnya, akhirnya sadar kalau ini nyata dan bukan scam.

“Jadi gue langsung kirim resume dan satu foto gue. Nggak lama, gue dikirimin bahan untuk self-tape,” lanjutnya.

Ia menambahkan, kalau awalnya ia sempat ragu. Namun di sisi lain dia mengaku bakal benci dirinya sendiri kalau nggak berani nyoba atau menyia-nyiakan kesempatan ini.

Baca Juga: Idap Sindrom Impostor, Aktris Ms Marvel Dapat Full Support Brie Larson

“Akhirnya gue kirim self-tape gue jam 3 pagi, dan dua hari kemudian, gue di panggil,” tambahnya.

Tepat Juni 2020 Iman berikan self- tape terakhirnya, lalu menjalani screen test via Zoom.

Diketahui, saat Iman resmi bergabung dengan Ms. Marvel, hari itu bertepatan dengan hari terakhirnya di SMA.

“Karena gue lulus 2020 alias angkatan Corona, jadi kelulusan gue waktu itu nggak seru sih,” terang Iman saat ditanya perasaannya lebih senang lulus atau lolos casting.

Selain kental dengan budaya Asia Selatannya, serial Ms. Marvel juga turut dibintangi Aramis Knight, Saagar Shaikh, Rish Shah, Zenobia Shroff, Mohan Kapur, Matt Lintz, Yasmeen Fletcher, Laith Nakli, Azhar Usman, Travina Springer, dan Nimra Bucha.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x