Follow Us

6 Tips Nurunin Berat Badan ala Prodi Gizi UAI, Contohnya Kurangi Minuman Manis

Tanya Audriatika - Minggu, 08 Mei 2022 | 10:05
Mau berat Badan turun

Mau berat Badan turun

HAI-Online.com - Punya berat badan ideal jadi keinginan semua orang, karena tubuh bisa jadi lebih sehat. Buat yang merasa memiliki tubuh gemuk, nggak perlu khawatir, berat badan lo bisa turun kok asal ada kemauan untuk nurunin berat badan.

Melansir laman Universitas Al Azhar Indonesia, Prodi Gizi berikan penjelasan soal berat badan ideal. Sebenernya, ideal atau nggak nya berat badan itu ditentukan dari jumlah energi yang masuk dan energi keluar yang digambarkan dalam bentuk kalori.

Adapun energi yang masuk berasal dari makanan dan minuman yang dikonsumsi, sedangkan energi yang keluar itu adalah energi yang dibutuhkan untuk metabolisme basal (menjalankan fungsi organ tubuh), pencernaan, dan aktivitas fisik.

Lemak “jelly” di tubuh lo itu adalah suatu kondisi yang disebabkan oleh lebih banyaknya energi yang masuk ke dalam tubuh (dari makanan) dibandingkan energi yang keluar (untuk metabolisme basal + pencernaan + aktivitas fisik).

Pada dasarnya, menurunkan berat badan perlu dilakukan dengan 3 cara yang umum, seperti:

  • Mengurangi asupan energi
  • Meningkatkan aktivitas fisik
  • Mengubah perilaku makan yang salah
Baca Juga: Nggak Mau Berat Badan Bertambah Saat Lebaran, Begini Cara Atur Makan, Tidur dan Olahraga Pasca Hari Raya!

Tipsnya untuk menurunkan badan ada enam nih, simak berikut ini:

  1. Kurangi minum kalori
Kegemukan sering terjadi gara-gara seseorang sering “meminum” kalori. Ternyata, minuman manis itu justru menyumbangkan banyak asupan kalori di tubuh.

Misalnya, makan pagi, siang, dan malam masih ditemenin sama teh manis, yuk sekarang mulai ganti sama air putih.

Jogging 1 jam juga bisa mengeluarkan energi sebesar 500 kkal, sementara mengkonsumsi 1 slice cheese cake menyumbangkan asupan energi yang sama, yakni 500 kkal.

  1. Dianjurkan turun 0,5 kg per minggunya
Adapun penurunan badan yang ideal yang dianjurkan itu 0,5 kg per minggunya.

Penurunan berat badan yang drastis nggak disarankan untuk kesehatan. Ingat ya, segala sesuatu yang instan itu biasanya nggak berujung baik.

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest