Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Chromebook Ramai Diperbincangkan, Ini Bedanya dengan Laptop Biasa

Ferry Budi Saputra - Selasa, 03 Agustus 2021 | 15:05
Salah satu komputer Chromebook bikinan Asus.
Google

Salah satu komputer Chromebook bikinan Asus.

Baca Juga: Surat Lamaran Kerja Steve Jobs Tahun 1973 Dilelang, Laku Hampir Rp5 Miliar

2. Koneksi Internet

Hal lain yang membedakan Chromebook dan laptop adalah kebutuhan koneksi internet. Chromebook memang dirancang untuk mereka yang lebih banyak terhubung dengan internet. Pada awal perilisan, harus selalu terhubung dengan internet selama digunakan.

Hal ini akan cukup merepotkan jika Chromebook digunakan di area dengan jaringan internet yang buruk atau bahkan tidak ada.

Namun, Google perlahan memperbaiki kelemahan ini. Beberapa aplikasi mulai bisa digunakan lewat Chromebook, termasuk jika sedang dalam keadaan tidak terkoneksi internet.

Aplikasi itu seperti Netflix, YouTube, dan Spotify. Salah satu hal yang membuat Chromebook harus terus terkoneksi internet adalah alokasi penyimpanan yang digunakan.

Berbeda dengan laptop biasa, Chromebook mengandalkan penyimpanan berbasis cloud (komputasi awan), bukan penyimpanan lokal di dalam perangkat.

Sehingga, dibutuhkan koneksi internet untuk membuka file yang disimpan di cloud. Bagi pengguna laptop, ketiadaan koneksi internet terkadang bukan masalah besar jika memang pekerjaan bisa dilakukan secara luring, seperti mengetik dokumen atau membuat file presentasi.

Apabila lebih sering menggunakan komputer untuk aktivitas yang tidak memerlukan koneksi internet, atau kerap berada di wilayah dengan koneksi internet terbatas, sebaiknya pertimbangkan kembali penggunaan Chromebook.

Baca Juga: Inilah Asal-Usul Kode Telepon +62 untuk Warga Negara Indonesia

3. Hardware

Chromebook umumnya menggunakan prosesor dengan kemampuan lebih rendah dibanding laptop biasa, sebagaimana dirangkum KompasTekno dari Cnet, Sabtu (31/7/2021). Sebab, hardware yang digunakan disesuaikan dengan ekosistem ChromeOS yang lebih ringan dibanding Windows, Linux, atau MacOS.

Source :Kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x