HAI-ONLINE.COM - Michelle Zauner aka Japanese Breakfast merilis single terbarunya, "Savage Good Boy," bersama dengan video musik yang disutradarainya sendiri dan turut menampilkan aktor dari The Sopranos, Michael Imperioli.
Dalam kutipan yang dilansir melalui Rolling Stone, Zauner menjelaskan poin dari lagu ini, "Lagu 'Savage Good Boy' berasal dari sebuah artikel yang kubaca tentang miliarder yang membeli sebuah bunker."
Baca Juga: Japanese Breakfast Rilis Single dan Video Musik 'Posing In Bondage'
"Aku tertarik untuk mengulik lebih dalam tentang jenis kejahatan tertentu itu, dan aku mendapati diriku mengadopsi perspektif seorang pria kaya yang membujuk seorang wanita muda untuk tinggal bersamanya di bawah tanah, mencoba merasionalisasi bagian keserakahan dan kesesatannya yang hampir mustahil."
Dia melanjutkan, “Aku tahu saya ingin video musik menjadi interpretasi yang cukup literal dari ide itu. Aku ingin menyandingkan gambar bunker industri pasca-apokaliptik ini dengan gaya busana rococo dan desain set yang ringan dan mewah."
Baca Juga: Jarwo Klarifikasi 'Bubarnya' Naif: Belum Bubar, Berempat Belum Sepakat Semua!
"Untuk mewujudkan keinginan itu, sinematograferku, Adam Kolodny dan aku sendiri sangat terinspirasi oleh The Handmaiden dari Chan Wook Park, Barry Lyndon dari Stanley Kubrick, serta Orlando's Sally Potter.”
Lagu 'Savage Good Boy' adalah single terbaru dari album Japanese Breakfast 'Jubilee', setelah 'Be Sweet' dan 'Posing in Bondage' yang telah dirilis sebelumnya untuk membuka album yang dijadwalkan akan hadir pada 4 Juni 2021 melalui Dead Oceans.
Baca Juga: Japanese Breakfast Persiapkan Album Terbaru, Rilis Single 'Be Sweet'
Zauner dan bandnya juga telah mengonfirmasi tanggal tambahan untuk tur musim panas dan musim gugur 2021 mereka, yang akan dimulai pada 28 Juli di Asbury Park, New Jersey. Daftar lengkap pertunjukan dapat ditemukan di sini.