HAI-Online.com - Viral di media sosial, video penumpang mobil dengan plat B marah kepada petugas saat disuruh putar balik. Bahkan, bapak dan emak-emak yang berada di dalam mobil tersebut juga memaki petugas.
Video emak-emak dan bapak yang memaki petugas saat disuruh putar balik salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @lambe_turah pada Sabtu (15/5/2021). Menurut keterangan dalam postingan tersebut, diketahui kejadian tersebut di Pos Penyekatan Bogor-Sukabumi.
Dalam video tersebut terlihat penumpang mobil plat B yang kesal karena nggak terima disuruh putar balik. Terdengar si petugas sudah menjelaskan kepada penumpang mobil bahwa dia menjalankan tugas dengan benar sesuai aturan dari pemerintah.
Kemudian, bapak yang berada di kursi depan malah emosi dan mencoba menepak handphone yang dipegang oleh si petugas dengan muka kesal. Lalu, seorang emak-emak yang duduk di kursi belakangnya malah tambah memaki si petugas.
"Keluarga saya juga polisi ya, eh anjing lo ya," ucap emak-emak tersebut menunjuk ke arah petugas sambil menggendong anaknya di dalam mobil. Mobil berplat B tersebut langsung melaju meninggalkan petugas.
Dalam keterangan postingan tersebut Kapolres Sukabumi, AKBP Lukman Syarif membenarkan informasi tersebut. Menurut Lukman anggotanya sudah sesuai aturan dan ketentuan dengan tegas meminta kendaraan tersebut putar arah.
Sontak video bapak dan emak-emak yang memaki petugas tersebut banyak dikomentari netizen. Banyak yang menyayangkan aksi keluarga tersebut apalagi melontarkan kata-kata kasar kepada petugas.
Salah satu akun di media sosial @danrem membagikan postingan yang memperlihatkan bapak dan emak-emak yang memaki petugas sedang menyelesaikan masalah tersebut.