Follow Us

Data Bocor, Dikabarkan Pengguna TikTok Rata-rata Menonton 89 Menit Video per Hari

Ferry Budi Saputra - Kamis, 22 April 2021 | 18:00
Data Bocor, Dikabarkan Pengguna TikTok Menonton Rata-rata 89 Menit per Hari
Pixabay/nikuga

Data Bocor, Dikabarkan Pengguna TikTok Menonton Rata-rata 89 Menit per Hari

HAI-Online.com - Pengguna TikTok disebut telah menghabiskan rata-rata hingga 89 menit setiap hari di aplikasi video pendek tersebut.

Baca Juga: Apple Music Berikan Royalti Dua Kali Lipat dari Spotify per Streaming

Hal itu menurut data yang bocor, yang mengungkap lebih banyak info tentang basis pengguna, demografi dan waktu yang dihabiskan orang untuk menjelajahi aplikasi itu setiap harinya.

Melansir NME, Music Business Worldwide (MBW) melaporkan tentang bocornya data tersebut, menulis bahwa perusahaan TikTok Amerika Serikat (AS) telah menghubungi agensi periklanan di negara itu terkait kebocoran.

Informasi dari pitch deck tertanggal Januari 2021 menunjukkan bahwa rata-rata pengguna TikTok membuka aplikasi 19 kali dalam sehari, meskipun tidak jelas apakah data itu mencakup seluruh dunia atau hanya untuk AS.

Selain itu, menurut analitik TikTok sendiri, pada Oktober 2020, aplikasi tersebut telah mencapai 732 juta pengguna aktif bulanan atau monthly active users (MAU) di seluruh dunia dengan lebih dari 100 juta MAU di AS.

Baca Juga: Yura Yunita Rilis Film Pendek Pertama dari Judul Singlenya 'Tenang'

MBW menyatakan, “Ada 732 juta pengguna aktif TikTok, berarti lebih dari dua kali lipat basis pengguna aktif bulanan global Spotify pada akhir tahun 2020 (345 juta). Tetapi, kurang dari setengah pengguna aktif bulanan yang masuk ke YouTube yaitu 2 milliar pengguna di seluruh dunia".

Informasi lainnya, hingga Oktober 2020 menunjukkan bahwa hampir setengah (42 persen) dari semua pengguna aktif di platform TikTok berusia antara 18 dan 24 tahun. Sedangkan, 17 persen pengguna TikTok berusia antara 13 dan 17 dan hanya 7 persen yang berusia di atas 45 tahun.

Platform berbagi video ini juga telah menjadi anugerah bagi artis di seluruh dunia. Pada bulan Desember, TikTok membagikan 'Top 100' yang sering diputar tahun 2020. Di dalamnya termasuk 10 lagu teratas, video viral, kreator, selebriti, dan lainnya. Jason Derulo dan Megan Thee Stallion termasuk di antara peraih pencapaian terbesar melalui TikTok.

Baca Juga: Attack Attack! Rilis Lagu Baru pada 4/20, tapi Kenapa Jadi Kawaii?

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest