Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Viral Video Turnamen Futsal di Sumut Dipenuhi Kerumunan Penonton

None - Senin, 01 Februari 2021 | 13:32
Tangkapan layar Tiktok @mafiawasit, viral kerumunan di turnamen futsal Sumut
Tiktok

Tangkapan layar Tiktok @mafiawasit, viral kerumunan di turnamen futsal Sumut

HAI-Online.com - Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) berlaku hingga 8 Februari tetapi masih banyak ditemukan pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan oleh masyarakat.

Salah satunya yang lagi viral baru-baru ini beredarnya video tayangan siaran langsung via streaming Youtube Final Futsal Cup yang dipenuhi penonton.

Baca Juga: Orang Sering Tertular Covid-19 dari Acara Makan Bersama, Ini Kata WHO

Sebuah akun Twitter @kawal_sumut membagikan cuplikan pertandingan streaming tersebut, Minggu (31/1/2021).

Akun itu juga menjelaskan bahwa acara Final Futsal Cup tersebut diselenggarakan di GOR Mini Futsal Diaspora Sumatera Utara.

Hal ini tentu saja mengundang banyak komentar dari para netizen, banyak yang mengkritik penyelenggaraan kegiatan disebut di tengah pembatasan kegiatan oleh pemerintah dalam rangka pencegahan penyebaran Covid-19.

Dalam video terlihat banyak orang yang duduk di tribun berdesakan tanpa menjaga jarak dan banyak penonton yang nggak memakai masker.

Bahkan, tribun terlihat penuh sekali dengan penonton sampai yang menonton pun ada yang lesehan di bawah tribun.

Baca Juga: Viral, Kelancangan Tukang Servis Laptop dan HP yang Suka Ambil Data Pribadi Pelanggan

Salah satu akun @MafiaWasit juga melancarkan kritiknya dengan membagikan surat keterangan dari Walikota Medan yang berisikan pembatasan kegiatan.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x