Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

RRQ Hoshi dan Alter Ego Menelan Kekalahan di Babak Playoff Hari Ke-3 Turnamen M2 Mobile Legends

None - Minggu, 24 Januari 2021 | 06:28
Bagan M2 Mobile Legends
Instagram Official MPL Indonesia

Bagan M2 Mobile Legends

HAI-Online.com - Dua perwakilan tim Indonesia yaitu RRQ Hoshi dan Alter Ego harus menelan kekalahan pada Turnamen M2 Mobile Legends babak playoff hari ke-3, Sabtu (23/1/2021).

Baca Juga: Menang 2-0 atas Omega Esports, RRQ Hoshi Tantang Burmese Ghouls di Playoff Hari Kedua M2 Mobile Legends

RRQ Hoshi harus mengakui kehebatan tim asal Myanmar, Burmese Ghouls dengan skor 2-3 dan harus rela turun ke final lower Bracket.

Lawan dari RRQ yaitu Burmese Ghouls dipastikan melaju ke babak grand final.

Sedangkan, Alter Ego berhasil mengalahkan Omega esports dengan skor 2-0, kemudian di babak selanjutnya mereka harus melawan Bren Esports yang sebelumnya menang 2-1 atas Todak.

Namun, sayangnya Alter Ego harus tersingkir dari turnamen ini setelah kalah dari Bren Esports dengan skor 1-2. Ini berarti Bren Esports akan menghadapi RRQ Hoshi di final lower bracket. Pemenang antara RRQ dan Bren akan melawan Burmese Ghouls di grand final.

Adapun 6 tim yang main pada hari kedua babak playoff yaitu Bren Esports (Filipina), Omega (Filipina), RRQ Hoshi (Indonesia), Burmese Ghouls (Myanmar), Alter Ego (Indonesia), Todak (Malaysia)

Baca Juga: RRQ Psychoo Unjuk Gigi Pakai Benedetta melawan Omega Esports, Netizen Terpukau

Berikut ini hasil pertandingan babak playoff hari kedua:

Alter Ego 0-2 Omega esports (Lower Bracket)Bren Esports 2-1 Todak (Lower Bracket)RRQ Hoshi 0-3 Burmese Ghouls (Upper Bracket)Alter Ego 1-2 Bren Esports (Lower Bracket)

Berikut Jadwal M2 babak playoff hari ketiga, Minggu (24/1/2021):

RRQ Hoshi vs Bren Esports (Final Lower Bracket)Burmese Ghouls vs Pemenang Final Lower Bracket

Dengan demikian, Alter Ego, Todak, Omega harus tersingkir dari turnamen ini.

Hanya tersisa 3 tim yang akan memperebutkan juara turnamen dan hanya tersisa RRQ Hoshi dari perwakilam Indonesia. Babak final lower bracket dan grand final akan dimainkan sekaligus pada Minggu (24/1/2021).

Berharap tim Indonesia yaitu RRQ Hoshi dapat menjuarai turnamen ini. #IndoPride (*)

Baca Juga: Hasil M2 Mobile Legends Fase Grup Tahap 2, Tim Indonesia Alter Ego Lolos ke Babak Play Off

Penulis: Ferry Budi Saputra

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x