Follow Us

5 Band Indonesia dengan Vibes Grunge, Jangan Heran Kalo Ada Nama Peterpan

Bagas Rahadian - Senin, 04 Januari 2021 | 15:30
Peterpan formasi tahun 2000, sebelum jadi Noah. Inget sama nama-nama personelnya?
HAI

Peterpan formasi tahun 2000, sebelum jadi Noah. Inget sama nama-nama personelnya?

HAI Online.com - Ledakan musik grunge memang nggak terjadi di Amerika Serikat, Inggris, dan Australia aja. Indonesia pun turut 'terjangkit' wabah genre musik yang mengaplikasikan fusi antara punk dan heavy metal ini.

Di Indonesia, tren musik grunge yang meledak sejak tahun 1991 hingga beberapa tahun berikutnya, menghadirkan gelombang para pemusik yang mengimplementasikan sound khas grunge, seperti suara vokal muram, distorsi gitar kencang dan kotor, nuansa lagu gelap, hingga irama punk-indie rock ala Nirvana.

Nah, kira-kira band Indonesa apa aja yang pernah, atau bahkan masih, mengusung karakteristik musik grunge dalam lagu-lagunya.

Sebab, baik band indie maupun arus utama, pernah sekali waktu didapati bereksperimen dengan sound khas grunge.

Baca Juga: 7 Band Rock yang Namanya Terinspirasi dari Nama Tokoh, Dari Pink Floyd hingga Franz Ferdinand

Tentu nama seperti Navicula dan Cupumanik udah nggak asing, tapi siapa band-band lainnya?

1. Navicula Mereka pun punya sebutan spesifik atas warna musik alternatif yang mereka bawakan, yakni 'psychedelic grunge'. Meski tampaknya grunge bukan satu-satunya genre rock yang mereka bawain.

Dan bener aja, sisi grunge Navicula menjelma dalam lagu-lagu yang terdengar layaknya perpaduan antara hentakan 'groovy grunge' milik Pearl Jam dengan distorsi gitar unik.

2. Cupumanik

Salah dua pionir musik grunge di Indonesia selain Navicula bisa dibilang adalah band rock Cupumanik.

Aspek grunge dari band ini telah dihadirkan sejak di debut album self-titled mereka yang rilis di tahun 2005 silam.

Halaman Selanjutnya

1 2 3

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest