HAI-Online.com- Kanye West telah menandai dirinya sendiri dalam sejarah Pemilihan Umum Presiden Amerika Serikat (AS) tahun ini.
Gimana nggak, rapper, entrepreneur dan juga fashion designer sepatu Yeezy itu betul-betul mengikuti ajang pemilu pertamanya senagai calon presiden AS.
Seperti diakuinya lewat akun Twitter pada Rabu (4/10) kemarin, dia memilih namanya sendiri untuk menjadi orang nomor satu di AS.
Baca Juga: Kanye West Ungkap Mimpinya Wujudkan Kolaborasi Adidas x Nike
Meski kenyataannya,Kanye West mungkin belum berhasil memenangkan Pemilu tersbeut, ia tetap akan menjaga ambisi politiknya tetap menyalada dalam jiwanya.
Yap, kepada Ace Showbiz, Kanye West mengumumkan lagi dirinya bakal kembali mencalonkan diri sebagai presiden di Pemilu 2024.
Bukan tanpa sebab, Kanye West tetap kekeuh memilih dirinya jadi presiden yang akan datang.
Dari laporan sementara hasil pemilu AS tahun ini, Kanyale westtelah memenangkan lebih dari 57 ribu suara dari jumlahsurat suara di 12 negara bagian.
Setidaknya per nehara bagian, lebih dari seribu suara di semua kontes telah memilih namanya.Di Colorado misalnya, pria berusia 43 tahun itu mendapatkan hampir 6.000 suara di negara bagian yang dimenangkan oleh Joe Biden.
Sementara di negara bagian lain yang dimenangkan oleh calon presiden dari Partai Demokrat, Vermont, pendiri GOOD Music itu mendapat lebih dari 1.200 suara.
Baca Juga: Metal Sedari Dini, Bayi Ini Berhenti Nangis Ketika Dengerin Slipknot
Kanye West juga memperoleh 3.979 suara di Arkansas, 2.309 suara di Idaho, 3.179 suara di Iowa, 6.259 suara di Kentucky, 4.837 suara di Louisiana, 6.796 suara di Minnesota, 3.009 suara di Mississippi, 5.587 suara di Oklahoma, 10.188 suara di Tennessee dan 4.053 suara di Utah untuk hasil sementara.
Nah, jumlah tersebut mungkin nggak cukup untuk menantang dua kandidat teratas tahun ini, Joe Biden dan Donald Trump, tetapi Kanye punya rencana panjang untuk tetap melenggang ke Gedung Putih.
"WELP KANYE 2024." cuitnya Selasa lalu. (*)