HAI-Online.com -Nggak berasa group yang terbilang cukup lama eksis di belantika musik Indonesia, Noah kini udah menginjak angka 8 Tahun berkarya.
Grup band yang beranggotakan Ariel (vokal), David (keyboard) dan Lukman (gitaris) bakal menggelar konser art visual bertajuk NOAH Eightniversary: Perjalanan Tak Putus.
Ini adalah pertama kalinya sebuah konser dramatik visual yang akan dihadirkan untuk para pecinta musik Indonesia, khususnya Sahabat NOAH.
Baca Juga: Berkat Smart Hydroponic, Pelajar SMKN Madiun Menang Proyek Samsung Innovation Campus 2020
Perjalanan ke-8 tahun NOAH kali ini ngebawain pengalaman baru dalam menikmati konser dengan paduan pertunjukan teater dan art visual yang dibawakan secara langsung di atas panggung oleh para pemeran panggung profesional.
Baca Juga: Rela Datangi Rumah Murid yang Nggak Punya HP, Guru Ngajar Pake Nampan Buat Gantiin Papan Tulis
Mengusung tema Perjalanan Tak Putus, kisah yang disajikan adalah tentang kisah cinta sepasang manusia terinspirasi dari rangkaian lirik-lirik lagu NOAH. Bermula dari jatuh cinta, patah hati, hingga menerima hidup apa adanya dan terus berjalan lurus ke depan.
Konser Perjalanan 'Tak Putus' ini menggambarkan suka duka dan jatuh bangun anak manusia dalam menjalani kehidupan.
Namun, seperti sebuah angka 8 yang nggak pernah putus, perjalanan hidup juga nggak boleh berhenti.
Konser NOAH Eightniversary akan menjadi pengalaman yang memanjakan mata, telinga, dan sekaligus membawa kembali momen-momen nostalgia dari lagu-lagu NOAH.
“Dari awal NOAH lahir cukup banyak event-event spektakuler dengan konsep-konsep yang tidak biasa yang sudah dilakukan, dan kali ini satu event spektakuler kembali dihadirkan NOAH melalui VIDIO. Kami mempercayakan event ini kepada VIDIO sebagai salah satu OTT terbesar di tanah air, dengan kualitas terbaik streaming dan dukungan team yang handal" UcapBenny Bharatha, General Manager PT. Musica Studio’s
"Kami yakin VIDIO akan menyuguhkan sajian terbaik Konser Art Visual NOAH Eightniversary ini. Semoga tayangan konser NOAH dapat menghibur semua keluarga di Indonesia selama berada di rumah dalam masa pandemik.” Lanjutnya lagi.