HAI-ONLINE.COM- Valentine lalu, Stand Here Alone resmi merilis single ‘Modar’ (modal sabar) beserta video klipnya di kanal YouTube miliknya.
Lagu ‘Modar’ ini merupakan single pertama dari Stand Here Alone yang menggunakan Bahasa Sunda dan berkolaborasi dengan Asep Balon.
Menurut rilis yang HAI terima, lagu ini bercerita tentang percintaan seorang buruh pabrik yang bekerja keras mengempulkan uang untuk membangun rumah tangga dengan pacarnya.
Namun ditengah perjalanan, hubungan mereka kandas karena sang pacar berselingkuh dengan lelaki yang menurut dia nggak lebih baik darinya karena hanya bermodalkan motor supra.
Baca Juga: Konser Perdana Di Indonesia, 88 Rising Gandeng Musisi Asal Indonesia
Video klip ini digarap di Majalaya, Jawa Barat oleh Stand Here Alone dan SG Entertaiment -management Asep Balon.
Dalam rilis, SHA mencoba mengangkat jembatan kuning Kamojang ke dalam video klip karena tempat itu sangat iconic di Majalaya.
Buat lo yang penasaran dengan lagu ‘Modar’ langsung aja mampir ke kanal YouTube Stand Here Alone dan layanan streaming musik lainnya.