HAI-online.com -Pemandangan orang main ponsel mungkin sering kita lihat di festival atau konser musik masa sekarang. Entah tujuannya untuk selfie, atau mengabadikan pertunjukan dengan mengambil foto atau merekamnya.
Namun, sejumlah musisi dunia justru membenci hal tersebut. Banyak dari yang bahkan memberikan "hukuman" secara langsung bagi para penonton yang nekat untuk melakukan hal tersebut.
Berikut 7 musisi dunia yang nggak akan suka ketika kalian lebih menyibukan diri dengan ponsel saat konser daripada menikmati pertunjukan:
Baca Juga: My Chemical Romance Ngaku Udah Berencana Reuni dari 2 Tahun yang Lalu
Tool
Tool mungkin menjadi band yang paling dikenal akan larangannya untuk menggunakan ponsel di konsernya.
Band progressive metal asal Los Angeles inipunya aturan yangmeminta penggemar nggak menggunakan ponselnya untuk mengambil gambar atau merekam video selama konser mereka.
Jika nekat melakukan, petugas keamanan akan langsung menghampiri dan meminta lo untuk keluar dari konser.
Baca Juga: Band Heavy Metal Trivium Bakal Manggung di Hammersonic 2020
A Perfect Circle
Sama-sama digawangi Maynard James Keenan, supergrup A Perfect Circle juga punya aturan keras soal merekam saat konser seperti Tool.