Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Dikabarkan Pensiun Usai Lawan Tony Ferguson, Ini Penjelasan Khabib Nurmagomedov

Bayu Galih Permana - Jumat, 20 Desember 2019 | 14:25
Tony Ferguson (kiri) dan Khabib Nurmagomedov (kanan).
MMA FIGHTING/ESTHER LIN

Tony Ferguson (kiri) dan Khabib Nurmagomedov (kanan).

HAI-Online.com -Baru-baru ini, beredar kabar yang menyebut bahwa pemegang sabuk juara UFC kelas ringan, akan pensiun dari arena octagon setelah menghadapi petarung asal Amerika Serikat, Tony Ferguson dalam gelaran UFC 249 mendatang.

Wacana ini sendiri muncul karena petarung asal Rusia tersebut saat ini sudah mengoleksi rekor 28 kali kemenangan beruntun, itu pun masih bisa bertambah jika dia berhasil mengalahkan El Cucuy pada 19 April 2020 nanti.

Mengomentari kabar pensiun dirinya, Khabib mengaku bahwa dia hingga kini belum memikirkan hal tersebut.

"Aku belum mempunyai rencana untuk mengakhiri semuanya. Aku nggak mau berspekulasi soal masa depan, aku masih harus hidup hingga April mendatang untuk bertarung," terang Khabib, seperti dikutip HAI dari Metro.

Baca Juga: Balik ke UFC Januari 2020, McGregor Kirim Pesan Khusus Buat Khabib Nurmagomedov

Meskipun begitu, petarung berusia 31 tahun ini menyebut bahwa waktunya untuk pensiun dari UFC sudah dekat dan akan mulai memikirkan hal tersebut usai pertarungannya melawan Tony Ferguson selesai digelar.

"Saat ini aku hanya memikirkan pertarunganku, lalu baru akan duduk memikirkannya. Aku merasa baik saat ini. Aku masih 31 tahun dan tengah dalam masa-masa emas. Aku masih jauh dari usia pensiun, tapi nampaknya hal itu sudah dekat," terangnya menambahkan.

Khabib sendiri bakal menghadapi perlawanan Tony Ferguson dalam gelaran UFC 249 di Barclays Center, Brooklyn pada 19 April 2020 mendatang.

Baca Juga: Kaget, Khabib Nurmagomedov Tanggapi Ucapan Presiden UFC Soal Duel Ulang Melawan McGregor

Sempat diancam olehEl Cucuy,Khabib mengakunggak peduli dengan ancaman tersebut dan akan fokus pada pertarungan seperti yang selalu dia lakukan sebelumnya.

"Itu nggak penting bagiku. Aku akan fokus pada pertarungan. Ketika arena ditutup, aku akan melakukan tugas seperti yang biasa kulakukan," tegas Khabib.

Kalau prediksi kalian sendiri gimana sob? Kira-kira Khabib bakal pensiun nggak nih setelah duel antara dia dan Tony Ferguson selesai digelar? (*)

Source : Metro

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x