HAI-Online.com -Beberapa waktu lalu, pengguna media sosial ramai membicarakan aksi cewek bernama Elvira Budi Irena yang membuat sebuah billboard raksasa agar mendapatkan notice dari idolanya, Minhyuk.
Nggak cuma Elvira, pengguna Twitter dengan akun @evanatasya94 ternyata baru-baru ini juga melakukan hal serupa, yaitu membuat sebuah billboard raksasa berisi ajakan supanya Minhyuk menjadi partner kondangannya.
"Sebagai bucin Minhyuk Oppa jugak, gercep adalah koentji biar di notice Oppaaa!! Minhyuk Oppaa Saranghaeeeee! JADI PARTNER KONDANGANKU AJA PLISS!" tulis @evanatasya94 sambil berbagi foto ketika dia berada di depan billboard berisi wajahnya.
Sontak, postingan tersebut kemudian mengundang tanda tanya sobat Twitter, di mana mereka menduga bahwa kemunculan billboard itu merupakan kerjaan agensi iklan, salah satunya akun @confeito522.
Baca Juga: Teringat Dosa-dosa Negara, Eka Kurniawan Tolak Anugerah Kebudayaan dari Pemerintah
"Dari awal udh agak suspicious sih. User ga nyantumin minhyuk yg dimaksud dri grup mana. ga mungkin mau dinotis tapi ga nyantumin nama grup idol. gmn pun fandom itu pride nya fans. 2. kedua billboard punya desain yg mirip2, warna, dan level noraknya d bkin se-cringe mungkin," tulis @confeito522.
Meskipun memuji kinerja ahensi karena iklan tersebut menjadi viral, @confeito522 juga memberi kritikan karena billboard tersebut membuat citra fans kpop di Indonesia menjadi buruk.
"Well agensi iklannya did a great job buat viral. tapi mereka bakal cover moral damage ga buat fans kpop seindonesia yg selalu dpt stereotype jelek. gw udh liat bberapa tweet yg makin nganggep fans kpop buruk gara2 billboard itu. ya mereka manapeduli yekan," tambahnya.
Sementara itu, akun @aimrod mengaku bahwa billboard tersebut memang mencuri perhatiannya, tetapi nggak bakal membuatnya tertarik untuk membeli produk pembuat iklan ini.
"Kamu mendapat perhatianku, tapi bukan ketertarikanku untuk membeli produkmu, siapa saja yang membuat iklan ini," tulis @aimrod.
Kalau menurut kalian sendiri gimana sob? Kedua billboard tersebut cuma iklan atau murni keinginan fans K-pop untuk bertemu idolanya? (*)