Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ini Daftar Smartphone di Bawah Rp 3 Jutaan, Keren untuk Main PUBG Mobile

Dio Firdaus - Jumat, 19 Juli 2019 | 14:55
PUBG Mobile

PUBG Mobile

HAI-online.com - Sampai saat ini, pamor game battle royale besutan Tencent, PUBG Mobile kian meningkat. Bahkan sudah bisa dibilang kepopuleran Mobile Legends dikit demi sedikit mulai teringkir.

Kalau dilihat dari gamenya sih. Unutk memainkan PUBG Mobile membutuhkan ponsel mid-range yang memiliki RAM seenggaknya 3GB dan kekuatan chipset 2.0Ghz.

Smartphone apa sih yang memenuhi kebutuhan di atas, tapi harganya pas di kantong?

Baca Juga: Review Rotating Triple Camera 48 MP Samsung Galaxy A80 yang Udah Hadir di Indonesia!

Tentang aja sob. Hai bakal kasih tau nih, hape apa aja yang cocok untuk main PUBG tapi harganya di bawah Rp 3 jutaan dari KompasTekno. Sikat!

Redmi Note 7

Redmi Note 7
gsmarena.com

Redmi Note 7

Ponsel pertama yang ada di daftar ini adalah Redmi Note 7. Diotaki chip Snapdragon 660 dengan kecepatan clock maksimal 2,2 GHz, ponsel ini mampu menjalankan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "HD" dengan frame rate "High".

Redmi Note 7 juga dibekali dengan dua opsi RAM, yaitu 3 GB dan 4 GB, yang menjadikan ponsel seri Redmi Note ini bisa menjalankan PUBG Mobile dengan lancar.

Saat diluncurkan, Redmi Note 7 dijual mulai dari Rp 1.999.000 untuk model RAM 3 GB/ 32 GB. Untuk model memori 4 GB/ 64 GB harganya dipatok Rp 2.599.000. Sementara model memori paling besar yakni 4 GB/ 128 GB dijual seharga Rp 2.999.000.

Baca Juga: Dijual Mulai Hari Ini, Samsung Hadirkan Galaxy A80 Edisi Blackpink

Realme 3

CEO Realme, Madhav Seth, sedang mencoba Fortnite di Realme 3 Pro

CEO Realme, Madhav Seth, sedang mencoba Fortnite di Realme 3 Pro

Realme 3 merupakan salah satu ponsel mid-range terbaru yang diluncurkan oleh Realme Indonesia sekitar bulan Maret lalu.

Ponsel ini mengandalkan chip MediaTek Helio P70 dengan kecepatan clock maksimal 2.0 GHz beserta RAM 3 GB atau 4 GB. Realme 3 oun bisa menjalankan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "HD" dan frame rate "High".

Harga Realme 3 mulai dari Rp 1.999.000 untuk model 3 GB/ 32 GB, Rp 2.099.000 untuk model 3 GB/ 64 GB, serta Rp 2.399.000 untuk model 4 GB/ 64 GB

Nokia 3.1 Plus

Nokia 3.1 Plus
erafone

Nokia 3.1 Plus

Daftar selanjutnya adalah smartphone kelas menengah dari HMD Global, yaitu Nokia 3.1 Plus yang mengandalkan chip MediaTek Helio P22 beserta RAM 3 GB.

Chip ini memiliki kecepatan tertinggi di angka 2.0 GHz dan bisa menjalankan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "Balanced" dan frame rate "Medium".

Saat diluncurkan, Nokia 3.1 Plus dipatok Rp 2.399.000 untuk varian RAM 32 GB dan memori internal 32 GB.

Ponsel ini adalah ponsel seri menengah pertama Oppo tahun ini. Oppo A5s ditenagai chip MediaTek Helio P35 yang memiliki kecepatan clock maksimal 2,3 GHz.

Dibekali dengan opsi RAM 3 GB, Oppo A5s mampu menjalankan PUBG Mobile di kualitas grafis "Balanced" dan frame rate "Medium".

Oppo A5s dibanderol Rp 1.999.000 untuk model memori 2 GB/ 32 GB dan Rp 2.099.000 untuk model 3 GB/ 32 GB.

Honor 8A

Honor 8A
Kelvin Layzuardy

Honor 8A

Selanjutnya, ada satu ponsel dari sub-merek Huawei, yaitu Honor 8A. Ponsel ini mengusung chip MediaTek Helio P35 yang serupa dengan Oppo A5s.

Artinya, Honor 8A mampu memainkan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "Balanced" dan frame rate "Medium" pula.

Honor 8A dibanderol dengan harga Rp 1.899.000 untuk satu varian RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.

Nokia 4.2

Nokia 4.2

Nokia 4.2

Ada satu smartphone lagi dari HMD Global di daftar ini, yaitu Nokia 4.2 yang ditenagai chipset Snapdragon 439 dengan kecepatan clock tertinggi 2.0 GHz, dipadukan dengan RAM 3 GB dan media internal 32 GB.

Dengan spesifikasi demikian, Nokia 4.2 mampu menjalankan game PUBG Mobile dengan kualitas grafis "Balanced" dan frame rate "Medium.

Pada saat peluncuran, harga Nokia 4.2 dipatok di angka Rp 2.499.000.

Vivo Y17

Vivo Y17 dengan warna pearl Pink
Vivo

Vivo Y17 dengan warna pearl Pink

Vivo Y17 merupakan ponsel kelas menengah dari Vivo yang mulai di jual sekitar akhir April lalu.

Ponsel ini memiliki chip yang serupa dengan Oppo A5s dan Honor 8A. Dengan begitu, Vivo Y17 juga bisa memainkan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "Balanced" dan frame rate "Medium" dengan lancar.

Ponsel Vivo dengan RAM 4 GB dan media internal 128 GB dibanderol seharga Rp 2.999.000 di Indonesia.

Realme 3 Pro

Realme 3 Pro VS Samsung A50

Realme 3 Pro VS Samsung A50

Satu lagi ponsel teranyar dari Realme, yaitu Realme 3 Pro. Ponsel ini ditenagai chip Snapdragon 710 dengan kecepatan clock 2.2 GHz yang diklaim lebih ngebut, terutama saat main game.

Secara spesifikasi, Realme 3 Pro menjadi smartphone yang paling mumpuni dibandingkan 7 smartphone lain dalam daftar yang disusun KompasTekno ini. Realme 3 Pro mampu menjalankan PUBG Mobile dengan kualitas grafis "HD" dan frame rate "High".

Uniknya, seperti ponsel-ponsel premium, opsi frame rate bisa diatur lebih lanjut menjadi "Ultra" ketika pengguna mengatur kualitas grafis menjadi "Smooth". Sehingga, ponsel ini bisa sangat lancar dan mulus untuk menjalankan PUBG Mobile.

Di Indonesia, Realme 3 Pro dijual dengan harga Rp 2.999.000 untuk model RAM 4 GB/ 64 GB dan Rp 3.699.000 untuk model RAM 6 GB/ 128 GB.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Daftar Ponsel di Bawah Rp 3 Juta untuk Main PUBG Mobile"

Source : kompastekno

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x