Follow Us

Rekaman Master Lebih dari 700 Musisi Lenyap Saat Kebakaran di Gudang Label Rekaman Universal Tahun 2008

Ricky Nugraha - Rabu, 26 Juni 2019 | 15:48
Cover artikel
The New York Times

Cover artikel

HAI-online.com - Seperti yang dilaporkan The New York Times beberapa waktu lalu, master rekaman dari sejumlah musisi dan band seperti Nirvana, Tupac, John Coltrane, Eminem, R.E.M., The Roots, Nine Inch Nails, Chuck Berry dan lainnya telah lenyap akibat kebakaran yang terjadi di gudang label rekaman Universal di tahun 2008 silam.

Dalam artikel panjang berjudul "The Day the Music Burned" tersebut, jurnalis Jody Rosen menyebut peristiwa tersebut sebagai "bencana terbesar dalam sejarah bisnis musik," sementara disebutkan juga bahwa "hampir tak ada yang tahu."

Kabar terbaru, sebanyak lebih dari 700 musisi dan band ikut terdampak, seperti Who, Crosby & Nash, Common, Weezer, Busta Rhymes, Cher, Limp Bizkit, Mary J. Blige dan 50 Cent.

Baca Juga: Sedih, Rekaman Master Album 'Nevermind' Milik Nirvana Lenyap Terbakar

Rekaman dari komedian seperti Chris Rock, Cheech & Chong, Bob Hope dan Whoopi Goldberg, serta rekaman pidato “Remaining Awake Through a Great Revolution” dari Martin Luther King Jr. juga lenyap.

Meskipun kebakaran tersebut cukup ramai diberitakan, Rosen menyebut bahwa pihak Universal berhasil menutup-nutupi kerugian besar atas musnahnya sejumlah harta karun musik tersebut.

Alih-alih mengabarkan hal tersebut, perusahaan malah menghindari masalah serius dengan pihak-pihak yang terkena dampak dengan menyampaikan pada media bahwa saat itu yang terdampak parah adalah taman hiburan bertema King Kong dan konten-konten video.

Kepala Universal Studios, Ron Meyer, juga mengatakan bahwa nggak ada kerugian besar meski kebakaran tersebut terlah dilaporkan secara luas pada saat itu.

Baca Juga: Gara-gara Meme Kocak, Lagu The Drums Berjudul 'Money' Jadi Viral

Namun, seperti yang diungkapkan oleh investigasi dan analisis internal yang dilakukan oleh Universal pada tahun 2009, kobaran api saat itu menyapu bersih" warisan musik yang sangat besar."

Semenjak dirilisnya artikel "The Day the Music Burned" pada 11 Juni lalu, para musisi yang terdampak pun pasrah dan beberapa di antaranya menyerahkan kasus ini ke jalur hukum. Para penggemar pun banyak yang sedih dan kecewa mengetahui fakta ini.

Source : The New York Times

Editor : Alvin Bahar

Baca Lainnya

Latest