Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Setelah Dinyatakan Batal, Promotor Tegaskan Woodstock 50 Tetap Berjalan

Fadli Adzani - Selasa, 30 April 2019 | 12:30
Woodstock 50
twitter.com/woodstockfest

Woodstock 50

HAI-ONLINE.COM - Pada hari (30/4) ini, diumumkan bahwa festival musik Woodstock 50 telah batal diselenggarakan. Masyarakat yang sudah nggak sabar menantikan acara berskala besar itu pun pasti kaget, dong.

Namun ternyata, rumor itu dibantah oleh Michael Lang, sang promotor dan orang yang mendorong penuh jalannya Woodstock 50.

Sebelumnya, Dentsu Aegis Network, perusahaan yang mendanai Woodstock 50, mengatakan kalau Woodstock 50 telah batal dan nggak bakal terlaksana.

Baca Juga : Cuma Parkir Selama 45 Menit, Cowok Ini Dapat Tagihan Sebesar Rp 32,9 Juta

"Meskipun kita sudah mengeluarkan waktu, usaha dan komitmen, kami merasa produksi dari Woodstock 50 nggak bisa dilanjutkan untuk memastikan kesehatan dan keamanan artis, partner, hingga pengunjungnya," katanya.

"Setelah memikirkan ini dengan sangat hati-hati, Dentsu Aegis Network's Amplifi Live, partner dari Woodstock 50, memutuskan untuk membatalkan festival musik ini. Kami percaya ini adalah keputusan yang terbaik untuk segala pihak," lanjut mereka.

Baca Juga : Ini Penyebab Superfans Avengers: Endgame Menangis 3 Jam Usai Nonton!

Lang pun menegaskan kalau festival musik Woodstock 50 bakal tetap berjalan. "Mereka nggak punya hak untuk membatalkan festival musik ini."

Menurut Lang, semua artis yang dijadwalkan tampil sudah menerima bayaran mereka.

Buat kamu yang belum tau, Woodstock 50 bakal digelar pada 16 Agustus hingga 18 AGustus 2019 mendatang. (*)

Baca Juga : Gara-gara Administrasi, Barasuara Batal Tampil di Artaste Vol. 2

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x