Baca Juga : Teraneh, Susu Kecoa Ternyata Baik untuk Kesehatan Manusia
9 Maret
Muncul petisi yang meminta Seungri dikeluarkan dari BIGBANG. Petisi tersebut dibuat oleh penggemar BIGBANG di DC Gallery (forum internet terkenal di Korea Selatan).
10 Maret
Polisi melakukan penggeledahan terhadap Club Arena untuk mendapatkan bukti lebih lanjut soal kasus dugaan prostitusi yang menyeret nama Seungri.
Sebanyak 20 petugas kepolisian dikerahkan untuk mencari bukti baru di Club Arena.
Seungri dan orang-orang yang ada di grup chat KakaoTalk pun telah dijadwalkan menjalani investigasi lebih lanjut.
11 Maret
Seungri memutuskan pensiun dari dunia hiburan dan mengatakan akan tetap kooperatif saat menjalani proses investigasi.
YG Entertainment sendiri menyebutkan keputusan Seungri pensiun dibuat tanpa berkonsultasi dengan agensi terlebih dulu.
Sementara itu ia dilarang bepergian ke luar negeri oleh pihak kepolisian.