Ia menambahkan kalau isu lingkungan itu memerlukan isu keberpihakan, terlepas dari masyarakat asli daerah tersebut atau bukan.
"Tinggal Google Jerinx apa susahnya pak? Enggak peduli saya orang Bali atau Jateng, isu lingkungan ya memang memerlukan keberpihakan. Mau contoh? Orang Jawa banyak yang support #balitolakreklamasi. Jelas sampean?," tulis Jerinx.
Selain itu, Jerinxjuga memberikan linkpencarian mengenai dirinya disitus Google kepada Ganjar Pranowo. "Link drama Korea terbaru, pak: https://g.co/kgs/ru9WLc," tulisnya.
Interaksi antara mereka berdua pun berlanjut. Ganjar Pranowo kembali membalas cuitan Jerinx tersebut dengan mengatakan bahwa ia mengakui Jerinx dan menyebutnya sebagai artis.
Baca Juga : 4 Fakta Konser Kodaline di Jakarta, Ternyata Minjem Gitar ke Rian D'Masiv
Iajuga mengungkapkankalau dirinya suka dengan musik rock, meski hanya sebatas penikmat.
Untuk menjawab permintaan Jerinxterkait kasus sungai tercemar limbah, Ganjar pun menyelipkan artikel berita. Intinya, Jerinx diminta membaca pembelasan sikap Pemprov Jateng soal dugaan pencemaran lingkungan.