Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Mau Mulai Usaha Online? Simak Tips Jitu dari Hanna Suhardi

Hanif Pandu Setiawan - Sabtu, 17 April 2021 | 10:56
Ilustrasi usaha online.
entrepreneurship.babson.edu

Ilustrasi usaha online.

HAI-Online.com – Pengen nambah uang jajan lewat jualan online tapi masih bingung mulai dari mana?

Nah kali ini Hanna Suhardi, owner toko online Shopping Shoes Store yang sukses meraih “Inspiring Seller Award” dari Lazada Forward Women Awards ini membagikan tips buat kalian yang baru mau mulai usaha online nih.

Bagi Hanna yang udah tujuh tahun bergelut di bisnis ini, memulai usaha online nggak harus perlu modal yang besar lho. Terlebih udah banyak e-commerce yang memudahkan seller untuk memulai usahanya.

Baca Juga: Mau Mulai Usaha Online Tapi Bingung Gimana Caranya? Simak Sejumlah Tips Jitunya Nih!

“Bisa mulai dari reseller dulu karena dari situ kita bisa jual-jualin produk orang lain tanpa harus punya modal,” kata Hanna saat ngobrol dalam Youth Talks: How To Become a Successful Young Online Seller bareng HAI dan Cewekbanget.id, Kamis (15/4/2021) lalu.

“Jangan terpaku pada modal. Putar keuntungan jadi modal. Modal kemauan,” sambungnya.

Namun di tengah persaingan usaha online yang semakin menjamur ini, gimana sih biar produk yang kita jual bisa menarik para pembeli. Nah untuk menyiasati hal itu, ia ngasih beberapa tips nih buat kalian seller yang pengen produknya tetap standout.

Yang pertama, kalian men-display produk kalian di marketplace dengan baik. Hal itu bisamemberi kesan pertama buat para calon pembeli.

“Pastikan punya foto yang berbeda dari kompetitor. Yang penting fotonya clear, jelas, jangan burem dan fokus pada produknya. Nah di Lazada udah ada semua fitur yang bisa kalian gunakan buat menunjang itu,” ujarnya.

Yang nggak kalah pentingnya lagi adalah keyword, yang di era digital ini menjadi salah satu faktor penentu ramainya toko online, selain produk itu sendiri.

Baca Juga: Cowok Ini Viral Gara-gara Tawarkan Jasa Bangunin Sahur Online Buat Para Jomblo, Begini Kisahnya

Hanna menyarankan buat kalian para seller untuk menamai produk kalian sesimpel mungkin dan to the point sesuai dengan jenis dan keunggulannya.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x