HAI-ONLINE.COM - Konser peluncuran album ketiga The Adams, agterplaas, baru saja dihelat tadi (6/3) malam di Studio Palem Kemang, Jakarta Selatan! Setidaknya, ratusan orang datang ke tempat itu untuk meramaikan konser dengan konsep penuh keunikan tersebut!
Percaya nggak percaya, Ario Hendarwarn, Saleh Husein, Gigih Suryoprayogo, dan Pandu Fathoni nggak tampil dalam satu panggung seperti biasanya.
Di dalam studio yang cukup besar dan menggema itu, terdapat 5 panggung kecil yang telah disediakan. Ketika HAI masuk, awalnya rasa bingung langsung menyelimuti pikiran; panggung utamanya yang mana, ya?
Baca Juga : 10 Buah Unik yang Mungkin Kalian Belum Pernah Tahu Sebelumnya
Ternyata, semua panggung di dalam studio itu adalah panggung utama. Hanya saja, setiap personel sudah memiliki panggungnya masing-masing! Ini adalah konsep yang unik dan nggak biasa!
Ario, selaku gitaris dan vokalis The Adams, mengaku kalau konsep ini muncul ketika dirinya terinspirasi dari posisi para personel The Adams lagi latihan.
Semuanya sudah punya posisi masing-masing; drum di sana, gitar di situ, bass di sebelahnya, synthesizer di dekat pintu. Semua formasi itu akhirnya diadaptasikan ke dalam konser peluncuran album ketiga mereka. Hasilnya? Mantap, suaranya juga sangat stabil dan balance, ditambah lagi studio dengan gema yang bagus.
Selain itu, di setiap panggungnya, terpampang jelas foto-foto jadul The Adams. Tentunya, hal ini berhasil membuat para penggemar bernostalgia!
Malam itu, The Adams membawakan 16 lagu. Nggak hanya lagu-lagu baru aja, tapi juga beberapa lagu lama yang tentunya sudah menjadi ikonik di kalangan penikmat musik indie Indonesia.