Review Spider-Man: No Way Home, Aksi Peter Parker Bikin Tamu Tak Diundang Berdatangan

Sabtu, 18 Desember 2021 | 16:51
IMDb

Spider-Man: No Way Home

HAI-Online.com - Bagi penggemar film Marvel tentunya Spider-Man: No Way Home jadi salah satu film yang sangat ditunggu-tunggu. Memang semenjak film ini dibuat, bnayak spekulasi bertebaran dimana-mana dan membuat penggemar menjadi semakin penasaran.

Film karya sutradara Jon Watts ini bakal menceritakan kisah Peter Parker yang terkena dampak besar dari film sebelumnya. Pada film Spider-Man: Far From Home, Mysterio membuka identitas Peter Parker ke publik dan membuat kehidupan Peter Parker berubah.

Baca Juga: Review Radioactive, Melihat Kehidupan Marie Curie yang Dipenuhi oleh Sains

Film ini masih dibintangi sederet pemain film sebelumnya seperti Tom Hollan sebagai Peter Parker, Zendaya sebagai MJ, Jacob Batalon sebagai Ned, Marisa Tomei sebagai May, dan Jon Favreau sebagai Happy.

Seperti yang diketahui pada film ketiganya ini, baik dari poster maupun trailer resminya bakalan mengundang penjahat-penjahat Spider-Man dari universe lain. Sebut saja Green Goblin (Willem Dafoe), Dr. Octopus (Alfred Molina), Flint Marko (Thomas Haden Church), Mat Dillon (Jamie Foxx), Connors (Rhys Ifans).

Selain penjahat-penjahat hebat, film Spider-Man: No Way Home ini juga bakal menghadirkan Benedict Cumberbatch sebagai Doctor Strange dan Benedict Wong sebagai Wong. Pastinya bakalan seru banget film ketiganya ini.

Nah, kalo kalian memang penasaran bagaimana Spider-Man bakal mengatasi musuh-musuh hebat tersebut, langsung aja tonton di bioskop XXI kesayangan kalian di seluruh Indonesia mulai tanggal 15 Desember 2021.

Baca Juga: Review Ghostbusters Afterlife: Banyak Unsur Jadul yang Bikin Nostalgia

Sinopsis

IMDb

Tom Holland sebagai Peter Parker, Zendaya sebagai MJ, Jacob Batalon sebagai Ned

Film Spider-Man: No Way Home ini masih berkaitan dengan tragedi di film keduanya. Dalam Spider-Man: Far From Home, identitas Peter Parker dibuka oleh Mysterio sehingga publik ada yang menyalahkannya atas kematian musuhnya itu.

Sebagian ada yang mendukung apa yang dilakukan Spider-Man. Tetap saja hal itu nggak mengubah pandangan publik yang sudah mengetahui siapa Spider-Man yang sesungguhnya.

Perlahan bukan hanya Peter Parker saja yang terkena imbas dari pengungkapan identitas tersebut, bahkan rekan-rekannya yang lain yaitu Ned dan MJ juga semakin lama merasa risih.

Peter yang tak tega melihat apa yang terjadi dengan teman-temannya kemudian mencari cara bagaimana supaya orang bisa melupakan kejadian tersebut.

Seketika Peter teringat sama Doctor Strange yang ia percaya bisa membantunya menghadapi masalah itu. Lantas, ia langsung datang ke kediaman Dr. Strange.

Baca Juga: Review Don't Breathe 2, Bukan Cuma Penuh Kebrutalan tapi Blind Man Jadi Sosok yang Berbeda

Sesampainya di sana ia menyampaikan maksudnya dan Doctor Strange langsung tau apa yang ia mau. Superhero berjubah itu langsung mengusulkan mantra yanga akan membuat orang-orang melupakan kejadian Mysterio.

Saat mantra diucapkan, tiba-tiba saja Peter Parker nggak mau kalo semua orang melupakannya. Ia ingin temannya dan bibinya serta Doctor Strange masih terus mengingatnya. Alhasil, mantra yang dikeluarkan itu menjadi gagal dan membuat kekacauan antar dimensi.

Seketika Doctor Strange merasakan ada sesuatu yang nggak beres yang harus diselesaikannya bersama Peter Parker. Perlahan musuh-musuh dari universe Spider-Man lain berdatangan dan Doctor Strange menginginkan agar Peter Parker menangkap semuanya lalu mengembalikannya ke dunianya yang semula.

Namun, entah bagaimana Peter Parker menolak dan mulai mencari masalah sama Doctor Strange. Mampukah Peter Parker mengembalikan seperti semula kekacauan yang telah ia buat? Ataukah malah bertambah besar lagi?

Baca Juga: Review The Ice Road, Sajikan Petualangan Sopir Truk yang Penuh dengan Ketegangan

Review

IMDb

Spider-Man: No Way Home

Film Spider-Man: No Way Home ini sangat terfokus pada karakter Peter Parker. Identitas yang terekspos publik, membuat Peter Parker harus mencari cara untuk mengatasi masalahnya.

Pada awal filmnya, penonton akan disajikan flashback mengenai kejadian di Spider-Man: Far From Home terkait Mysterio. Hal ini jadi nilai plus karena penonton diajak untuh merefresh kejadian sebelumnya dan bagi yang belum nonton film keduanya tentu nggak jadi masalah karena masih bisa mengikuti cerita di film ini.

Kemudian, penonton juga diajak merasakan apa yang dialami oleh Peter Parker dalam film. Apalagi ketika ia dan rekan-rekannya kena imbas dari terbongkarnya identitas Spider-Man, mereka tampak sedih karena nggak bisa menemukan kebebasan.

Setelah Peter Parker mencoba menemui Doctor Strange untuk meminta pertolongannya, di sinilah baru bagian seru dimulai. Banyak kejutan-kejutan yang diberikan termasuk munculnya para musuh dari film Spider-Man lainnya.

Penonton banyak yang bertepuk tangan dan berteriak karena sisi nostalgia yang tersentuh melihat karakter-karakter musuh Spider-Man lama muncul kembali.

Baca Juga: Review Raging Fire, Donnie Yen Perlihatkan Sesuatu yang Beda di Film Ini

IMDb

Dr. Octopus di Spider-Man: No Way Home

Selain itu, koneksi persahabatan yang ditampilkan oleh Peter Parker, Ned, dan Zendaya membuat penontonnya merasa ikut terbawa suasana. Seperti diketahui mereka begitu akrab dan saling membantu satu sama lain baik suka maupun duka.

Lalu, tampilan visual dalam film ini juga begitu membuat siapa saja yang menontonnya bakal terkesima. Apalagi pas adegan Spider-Man dan Doctor Strange berada di dimensi cermin, penonton pasti akan terdiam menikmati aksi dari mereka berdua yang begitu luar biasa.

Menjelang tengah ke akhir film, penonton tampak dibawa melewati beberapa situasi yang pastinya bikin terharu dan tegang. Meskipun film ini begitu luar biasa, tetapi ada beberapa catatan.

Dalam film ini, ada beberapa adegan yang terasa dialognya terlalu dipaksakan. Tentu bagi sebagian penonton nggak masalah tentang hal ini, karena ingin terus menyaksikan adegan apa yang akan terjadi selanjutnya.

Tentunya film akan semakin keren kalo susunan dialognya begitu bagus, di samping sajian visualnya yang keren.

Meski begitu, apresiasi patut diberikan karena film Spider-Man: No Way Home ini juga memasukkan unsur komedi yang ngena kepada penontonnya, sehingga nggak terasa hambar.

Nah, buat yang penasaran mending langsung aja tonton Spider-Man: No Way Home di bisokop XXI kesayangan kalian mulai 15 Desember 2021. Ingat ya, jangan spoiler biar yang lain juga merasakan keseruan filmnya.

Baca Juga: Review House Of Gucci, Melihat Kehidupan Keluarga Gucci yang Penuh Ironi

Tag

Editor : Alvin Bahar