Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Setelah 23 Tahun Jadi Pesepakbola, John Terry Akhirnya Resmi Pensiun

Bayu Galih Permana - Senin, 08 Oktober 2018 | 09:30
John Terry resmi memutuskan pensiun sebagai pesepakbola
Instagram / johnterry.26

John Terry resmi memutuskan pensiun sebagai pesepakbola

HAI-Online.com -Setelah selama 23 tahun menghabiskan kariernya sebagai seorang pesepakbola, mantan pemain bertahan andalan Chelsea, John Terry akhirnya memutuskan untuk pensiun.

Keputusan John Terry untuk pensiun ini bisa dilihat dari unggahan mantan kapten tim nasional Inggris itu di akun Instagram pribadi miliknya.

"Setelah 23 tahun menjadi seorang pesepakbola, Aku telah memutuskan bahwa ini saat yang tepat untuk pensiun dari bermain sepakbola," tulis Terry dalam gambar yang diunggahnya.

Dalam ucapan perpisahannya itu, pria berusia 37 tahun ini juga mengucapkan banyak terima kasih kepada klub yang telah membesarkan namanya, Chelsea.

"Saat berumur 14 tahun, aku membuat keputusan terbaik dan terbesar yaitu bergabung dengan Chelsea. Nggak ada kata yang cukup untuk menggambarkan bahwa setiap orang di sana sangat berarti, khususnya para penggemar. Kita telah mencapai banyak sekali kenangan indah bersama, dan aku nggak akan bisa sesukses ini tanpa ada kalian," tulis Terry.

Baca Juga : 5 Aktor Ini Ternyata Benci dengan Film Mereka Sendiri, Kok Bisa?

Selain itu, mantan rekan satu tim Didier Drogba ini juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Aston Villa karena telah memberinya kesempatan bermain di akhir kariernya dan ditunjuk sebagai kapten di musim 2017/2018 lalu.

"Dan aku ingin mengucapkan terima kasih untuk Aston Villa karena telah memberiku kesempatan untuk bermain di sini dan memimpin mereka melalui musim 2017/2018," tambahnya.

Baca Juga : 9 Pasang Selebritis Ini Sering Dikira Orang yang Sama, Padahal Beda

Selama berkarier menjadi pesepakbola, John Terry berhasil menorehkan beberapa raihan dan catatan apik, terutama saat doi bermain untuk Chelsea dari 1998 hingga 2017.

Mantan pemain Nottingham Forest ini sukses meraih 5x gelar Liga Inggris, 3x Piala Liga Inggris, 5x Piala FA, 1x Liga Europa, dan 1x Liga Champions.

Yah sedih deh sob, kalo menurut kalian setelah pensiun John Terry bakalan melanjutkan kariernya sebagai pelatih sepak bola nggak sob? (*)

Source :Instagram

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x