HAI-Online.com -Semenjak kepindahan mega bintang Portugal, Cristiano Ronaldo ke Juventus pada bursa transfer musim panas kemarin, Real Madrid mengalami penurunan signifikan pada jumlah penonton yang hadir ke stadion pada setiap pertandingan kandang.
Hal ini terlihat pada jumlah penonton yang hadir pada pertandingan pertama mereka, ketika Real Madrid menghadapi Getafe.
Hanya ada 48.466 pendukungLos Blancosdi Santiago Bernabeu dan catatan itu jadi yang paling rendah sejak 2009 sob.
Di pertandingan terakhir kemarin, saat menghadapi Leganes, memang terjadi peningkatan jumlah penontonmenjadi 59.255 orang.
Namun itu masih jauh di bawah raihan musim lalu yang rata-rata disaksikan sebanyak 69 ribu penggemarEl Realdi stadion.
Dilansir dariMarca, hal itu nggak membuat pihak pengurus klub ambil pusing, mereka tetap tenang dan percaya diri meskipun jumlah penonton yang hadir ke stadion mengalami penurunan.
CEK JUGA:Nggak Langsung Gabung Tottenham, Ini yang Dilakuin Son Heung-Min Usai Asian Games
Pihak klub beranggapan, sedikitnya jumlah pendukungReal Madrid yang datang ke stadion dikarenakan mereka sedang pergi berlibur sehingga nggak bisa hadir ke Santiago Bernabeu.
Pelatih Real Madrid, Julen Lopetegui yakin bahwa para penggemar akan selalu selalu bersama mereka.
"Aku yakin bahwa para pendukung Real Madrid akan selalu bersama kamu, seperti biasa mereka akan menyenangkan. Apa yang terjadi saat menghadapi Getafe ada hubungannya dengan waktu yang nggak tepat, aku yakin mereka akan mendukung kami," terang pelatih berusia 52 tahun itu.
CEK JUGA:Banyak Kejutan, Ini 10 Pembelian Termahal di Liga Spanyol Musim Ini