Follow Us

Meski Kalah, Perjuangan Tim Bulu Tangkis Indonesia di Asian Games 2018 Patut Diapresiasi

Bayu Galih Permana - Rabu, 22 Agustus 2018 | 23:33
Marcus F. Gideon dan Kevin Sanjaya
Tribunnews.com

Marcus F. Gideon dan Kevin Sanjaya

Jonatan Christie vs Chen Long

Jonatan Christie
Kompas.com

Jonatan Christie

Bertemu dengan mantan pebulu tangkis nomer satu dunia, Chen Long nggak membuat wakil Indonesia, Jonatan Christie gentar pada partai ketiga final bulu tangkis putra Asian Games 2018.

Hasilnya, pemain Indonesia yang masih berusia 20 tahun tersebut berhasil mengalahkan Chen Long dengan skor 21-19 pada game pertama.

Tertinggal dari Jojo, Chen Long menunjukan kelasnya pada set kedua dan ketiga hingga akhirnya pemain berusia 29 tahun tersebut berhasil membalikkan keadaan dengan skor akhir 16-21 dan 18-21.

Fajar Alfian/ M. Rian Ardianto vs Zhang Nan/ Liu Cheng

Fajar Alfian dan M. Rian Ardianto
Kompas.com

Fajar Alfian dan M. Rian Ardianto

Fajar Alfian dan Muhammad Rian membawa beban berat pada partai ke empat karena Indonesia tertinggal 1-2 dari timnas China.

Pada set pertama pasangan wakil Indonesia tersebut harus menyerah dengan skor akhir 18-21 dari Zhang Nan dan Liu Cheng.

Nggak mau melihat negaranya kalah, Fajar dan Rian pun bangkit di game kedua, dan berhasil menyudahi pertandingan dengan skor 21-17.

Sayangnya, di set penentuan pasangan Indonesia ini harus merelakan medali emas ke tangan timnas China setelah kalah dengan skor akhir 18-21.

CEK JUGA: Jadwal Lengkap Pertandingan 48 Cabor Asian Games 2018 Beserta Venuenya

Editor : Hai

Baca Lainnya

PROMOTED CONTENT

Latest