Follow Us

Ternyata, Koneksi Internet Smartphone Samsung & Google Lebih Cepat Dibanding iPhone

Ricky Nugraha - Selasa, 24 Juli 2018 | 18:30
Ternyata, Koneksi Internet Smartphone Samsung & Google Lebih Cepat Dibanding iPhone
Bloomberg

HAI-Online.com - Menurut laporan data terbaru, smartphone Samsung dan Google memiliki koneksi internet yang lebih cepat daripada smartphone terbaru Apple seperti iPhone 8, iPhone 8 Plus dan iPhone X.

Merujuk kepada data yang dibuat oleh layanan pengukur kecepatan koneksi internet online populer, Ookla, produk-produk terbaru Apple ini memiliki waktu yang lebih lama dalam memuat dibandingkan para kompetitornya.

Data yang dikumpulkan dari para pengguna di dunia nyata ini menunjukan bahwa iPhone X memiliki kecepatan download rata-rata 29.7 mb per second, sedangkan iPhone 8 dan 8 Plus tertinggal sedikit di belakang dengan kecepatan 28.6 Mbps dan 29.4 Mbps.

CEK JUGA NIH: Jaringan Internet Bisa Musnah Karena Kenaikan Permukaan Air Laut

Di sisi lain, Google Pixel 2 dan Pixel 2 XL memiliki kecepatan download rata-rata 34.4 Mbps dan 33.9 Mbps.

Sedangkan, Samsung Galaxy S9 dan S9+ tercatat memiliki kecepatan download rata-rata tertinggi di antara ketiga merek ini, yaitu 38.9 Mbps dan 38.4 Mbps.

Koneksi rata-rata yang lebih cepat dari Samsung dan Google ini berarti bahwa para penggunanya dapat memuat halaman web lebih cepat, streaming video lebih lancar, dan video call dengan gambar yang lebih jelas.

Jika kalian bertanya-tanya mengapa iPhone memiliki kecepatan download data yang lebih lambat, ini dikarenakan oleh kombinasi chip modem yang digunakan dalam perangkat dan software pelengkapnya yang terhubung langsung ke perangkat keras.

Apple sepertinya harus bekerja lebih keras untuk melampaui para pesaingnya yang saat ini lebih terdepan dalam hal kecepatan internet.

Source : Hypebeast

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest