Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Manchester United Gugur di Fase 16 Besar Liga Champions Setelah Kalah dari Sevilla

Fadli Adzani - Rabu, 14 Maret 2018 | 00:30
Striker Bahaya, Nih!
Fadli Adzani

Striker Bahaya, Nih!

HAI-ONLINE.COM -Manchester United harus tersingkir dari Liga Champions setelah mengalami kekalahan 1-2 saat menjamu Sevilla dalam laga leg 2 babak 16 besar di Stadion Old Trafford, Manchester, pada Selasa (13/3) atau Rabu dini hari WIB.

Dua gol Sevilla diciptakan oleh pemain pengganti, Wissam Ben Yedder (menit ke-74, 78').

Manchester United hanya mampu menipiskan defisit lewat gol Romelu Lukaku (84').

CEK JUGA:Nggak Nyangka! Tidur Miring ke Kiri punya 7 Manfaat buat Kesehatan Kita

Pada sepanjang pertandingan, Manchester United tampil sedikit lebih dominan dengan memiliki 51 persen penguasaan bola.

Namun, Sevilla menjadi tim dengan jumlah peluang paling banyak dengan mampu melepaskan 20 tembakan yang lima di antaranya tepat sasaran.

Sedangkan Manchester United menciptakan 17 peluang yang empat di antaranya on target.

Sejak menit pertama, Manchester United langsung mengambil inisiatif serangan dan mampu mendapat beberapa peluang emas.

Laga baru memasuki menit kedua, Manchester United sudah mendapat peluang melalui Romelu Lukaku, hanya saja sepakannya masih melebar di sisi kanan gawang Sevilla kawalan kiper Sergio Rico.

Satu menit berselang, giliran Marcus Rashford yang berhasil melepaskan tembakan, tetapi masih mampu diblok pemain bertahan Sevilla.

Begitu juga dengan peluang Lukaku pada menit kelima yang berakhir sia-sia karena digagalkan bek Sevilla.

Manchester United baru berhasil memiliki peluang tepat sasaran pertama pada menit keenam melalui sepakan keras Rashford yang masih mampu diblok dengan sempurna oleh Sergio Rico.

Setelah itu, baru Sevilla mendapat enam peluang beruntun yang lebih banyak didapat melalui Joaquin Correa, Franco Vazquez, dan Luis Muriel pada interval menit kesembilan hingga 16'.

Namun, semua peluang tersebut menjadi tidak berarti akibat akurasi tembakan yang dilepaskan tidak tepat ke gawang Manchester United kawalan kiper David De Gea.

Pada menit ke-38, Manchester United kembali mendapat peluang emas melalui Marouane Fellaini setelah melakukan kerja sama satu-dua dengan Alexis Sanchez.

Namun, sepakan keras dari jarak dekat yang dilepaskan Fellaini masih mampu diblok Sergio Rico dan hanya membuahkan tendangan penjuru.

Pada babak kedua, Manchester United tetap mampu menguasai pertandingan. Mereka pun mampu menciptakan peluang lebih banyak.

Namun, hal ini juga berlaku bagi Sevilla. Terlebih ketika pelatih Vincenzo Montella mengganti Luis Muriel dengan Wissam Ben Yedder pada menit ke-72.

Pemain asal Prancis berusia 27 tahun itu sukses mencetak dua gol kemenangan Sevilla atas Manchester United pada laga ini.

Baru bermain dua menit, Ben Yedder sukses membobol gawang Manchester United melalui sepakan mendatar yang gagal diblok David De Gea pada menit ke-74.

Empat menit berselang, pemain yang diboyong Sevilla dari Toulouse pada 2015-2016 itu kembali mencetak gol.

Berawal dari umpan lambung Joaquin Correa, Ben Yedder berhasil menyambut bola dengan tandukan di depan gawang Manchester United.

Bola sempat ditepis David De Gea, tetapi tidak cukup kuat dan bola membentur tiang sebelum melewati garis gawang.

Tertinggal dua gol membuat Manchester United meningkatkan serangan. Beberapa peluang emas sempat didapat, tetapi baru berhasil membuahkan gol pada menit ke-84.

Berawal dari umpan tendangan penjuru Rashford, Lukaku berhasil menyambar bola di mulut gawang dan membuat Sergio Rico tak banyak berkutik.

Pada sisa waktu pertandingan, kedua tim sempat memiliki peluang untuk kembali mencetak gol. Namun, skor 2-1 untuk Sevilla bertahan hingga akhir laga.

Hasil ini membuat Manchester United harus tersingkir dengan skor 2-1 secara agregat setelah pada pertemuan pertama hanya mampu bermain 0-0.

Selain itu, Manchester United menjadi tim kedua dari Inggris yang tersingkir di Liga Champions musim ini setelah Tottenham Hotspur.

Sedangkan bagi Sevilla, kemenangan ini membuat mereka untuk kali pertama berhasil lolos ke perempat final Liga Champions.

Pada 2007-2008 dan 2016-2017, Sevilla harus mengubur impian tersebut setelah disingkirkan Fenerbahce dan Leicester City di babak 16 besar.

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul "Dua Gol Pemain Pengganti Sevilla Singkirkan Manchester United dari Liga Champions".

Editor: Beri Bagja Sumber: BolaSport.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x