Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Ternyata, Ini Dia Alasan Motor Nggak Boleh Lewat Jalan Layang Casablanca

- Selasa, 25 Juli 2017 | 07:36
Banyak Motor Bandel Nih!
Hai Online

Banyak Motor Bandel Nih!

Aksi blokade jalan yang dilakukan pengemui ojek online hari ini, Selasa (25/7) di Casablanca, Jakarta Selatan, sebenernya nggak perlu terjadi, kalo kita, khususnya pengendara motor sudah taat tata tertib berlalu lintas.

Di jalan layang non tol Casablanca, sebenernya udah ada larangan motor untuk melintas, kok. Tapi, karena sering kali karena nggak ada polisi yang menjaga setiap waktu, banyak aja motor yang “bandel” dan nekat lewat jalan layang yang tinggi itu.

Sebenernya, apa sih alasan motor dilarang lewat jalan layang non tol Casablanca?

Seperti informasi yang HAI kutip dari Kompas.com, Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Pak Sigit Wijatmoko, mengatakan alasan utamanya adalah masalah keamanan bagi pengendara sepeda motor.

"Kendaraan roda dua itu kecenderungannya berhenti di atas kemudian mereka mengambil gambar. Itu yang kita khawatirkan," ujar Sigit kepada Kompas.com, Senin (24/7).

Sigit mengatakan menghentikan kendaraan di atas jalan layang merupakan hal yang berbahaya. Hal semacam itu, kata Sigit, nggak mungkin dilakukan oleh pengendara mobil.

Selain itu, angin yang berhembus di atas jalan layang juga terlalu kencang untuk pengendara motor.

"Jadi bukan memberi perlakuan lebih kepada pengendara mobil, justru kita khawatir teman-teman yang menggunakan roda dua bukannya melintas malah ambil foto," kata Pak Sigit.

Sigit mengakui banyak motor yang menerobos masuk ke jalan layang Casablanca. Nggak hanya itu, terkadang mereka juga berkendara dengan melawan arus jika ada polisi di ujung jalan layang.

"Ini yang terkadang jadi miris, begitu ada polisi mereka langsung putar belakang tanpa mempertimbangkan risiko kecelakaan," ujar Pak Sigit.

Meski banyak yang menerobos, Sigit mengatakan kebijakan itu nggak akan diubah. Sebab, jalan layang merupakan salah satu solusi mengatasi kemacetan yang dimiliki Pemprov DKI Jakarta. Sementara solusi lainnya adalah peningkatan transportasi umum dan juga pembatasan lalu lintas.

"Pembangunan jalan layang non tol ini kan salah satu bagian dari strategi itu yaitu peningkatan kapasitas jaringan jalan," pungkas Pak Sigit.

Source : kompas.com

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x