Jerman menempatkan tiga pemain sekaligus di puncak daftar raja gol Piala Konfederasi 2017. Timo Werner, Lars Stindl, dan Goretzka sama-sama bikin tiga gol.
Toh, sebenarnya masih ada misi lain buat Loew.
"Misi utama kami adalah mempertahankan gelar juara dan suntikan pemain baru akan punya efek bagus. Pada akhirnya kami bisa dianggap sukses kalo ada tiga atau empat pemain dari Piala Konfederasi yang bisa masuk ke skuat Piala Dunia," katanya.
2 - Kepercayaan pelatih kepada striker kontroversial
Meski mampu mengoleksi 21 gol sepanjang Bundesliga 2016/17, penampilan Timo Werner di tim nasional Jerman nggak mendapat sambutan baik dari pendukung Der Panzer.
Publik Jerman belum mau melupakan aksi diving yang dilakukan striker milik RB Leipzig ini dalam partai Bundesliga kontra Schalke pada Desember 2016.
Alhasil, Werner harus pasrah menerima cemoohan suporter dalam penampilannya pada partai uji coba kontra San Marino (10/6/2017).
Beruntung, Joachim Loew selaku pelatih tim nasional Jerman tetap memberi dukungan penuh terhadap dirinya.
Loew sempat meminta para suporter memaafkan Werner dan nggak lagi mengejek pemain tersebut.
Hasilnya, Werner berhak atas Sepatu Emas menilik kontribusinya untuk Jerman. Striker berusia 21 tahun itu berhasil cetak tiga gol dengan dua assist!
3 - Kapten muda berpengalaman