Follow Us

Nggak Cuma Seri Fast and Furious Aja, Ini Dia 5 Film Balap Mobil Yang Nggak Kalah Seru!

Dimas Yulian - Selasa, 18 April 2017 | 03:00
Adegan di film Death Race
Dimas Yulian

Adegan di film Death Race

Beberapa hari lalu, Fate and Furious 8 resmi tayang di Indonesia. Masih sama dengan seri-seri sebelumnya, salah satu kekuatan film ini ada di narasi cerita yang apik dan aksi liar mobil-mobil keren yang udah kayak jadi trademark di franchise film ini dari seri pertama.

Faktanya, nggak cuma seri film Fast and Furious aja yang sering nampilin aksi balap mobil-mobil keren di Hollywood. Tercatat ada beberapa film yang juga menawarkan aksi yang nggak kalah kerennya. Sama seperti seri Fast and Furious, film-flm ini juga menampilkan berbagai mobil keren dalam berbagai adegannya, ini dia 5 di antaranya:

Vanishing Point – 1971

Film Vanishing Point bisa dibilang sebagai salah satu pelopor lahirnya film yang menampilkan aksi seru kejar-kejaran balap mobil di kancah Hollywood. Jauh sebelum Dom dan kawan-kawannya beraksi di jalanan, ada sosok Kowalski (Barry Newman) seorang pengantar mobil yang bekerja di Argo’s Car Delivery Service yang udah menunjukkan aksinya di jalanan.

Kalo Dom identik dengan mobil American Muscle, Kowalski identik dengan mobilnya yang ikonik, 1970 Dodge Challenger R/T berwarna putih. Film ini bahkan disebut sebagai salah satu film favorit sutradara terkenal Steven Spielberg, sekaligus jadi inspirasi sutradara Quentin Tarantino buat filmnya yang berjudul Death Proof.

The Cannonball Run – 1981

Film yang rilis pada tahun 1981 ini, menceritakan tentang The Cannonball Run, sebuah wilayah di Amerika Serikat yang punya kompetisi balap lintas negara ilegal. Selain ilegal, kompetisi ini juga bisa dibilang unik karena memperbolehkan tiap pesertanya menggunakan berbagai jenis kendaraan, dan berbagai cara buat menang. Selain menampilkan berbagai macam aksi yang seru, film ini juga menampilkan adegan unik balapan mobil dari berbagai jenis. Seperti ambulans yang harus melawan mobil-mobil super kencang macam Ferrari 308 GTS, Subaru Hatchback, hingga Lamborghini Countach.

Need For Speed – 2014

Film yang diadaptasi dari game balap populer berjudul sama ini, bercerita tentang seorang mekanik yang juga seorang pembalap liar berbakat, Tobey Marshall. Setelah dibebaskan dari penjara buat kejahatan yang nggak doi lakuin, Tobey harus menempuh balapan lintas negara buat membalaskan kematian sahabatnya. Film ini dirilis pada tahun 2014 lalu, dan disutradai oleh Scott Waugh. Dibintangi oleh aktor Aaron Paul sebagai pemeran utama, film ini menampilkan berbagai jenis mobil yang keren. Salah satunya adalah mobil Ford Mustang GT500.

Halaman Selanjutnya

Death Race – 2008
1 2

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest