Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Pernah Tau Film Mary Poppins Tahun 1964? Sekuelnya Akan Tayang 2018!

- Jumat, 10 Maret 2017 | 04:00
Pernah Tau Film Mary Poppins Tahun 1964? Sekuelnya Akan Tayang 2018!
Hai Online

Pernah Tau Film Mary Poppins Tahun 1964? Sekuelnya Akan Tayang 2018!

Buat kamu yang suka nontonin film-film legendaris, apalagi film-film jadul keluarannya Disney, pasti kamu bakal kenal sama sebuah film yang berjudul Mary Poppins.

Yap, film yang dirilis tahun 1964 tersebut merupakan adaptasi buku Mary Poppins yang terbit pada tahun 1934. Film yang kemudian diadaptasi sama Disney ini disutradarai oleh Robert Stevenson, serta dibintangi Julie Andrews dan Dick Van Dyke.

Saking ikoniknya, pada masa-masa kejayaan film tersebut, Mary Poppins berhasil menjadi film yang meraup keuntungan terbesar dan mendapat 13 nominasi dan lima di antaranya berhasil meraih penghargaan pada ajang Academy Awards. Petualangan Mary Poppins lainnya cuma digambarin dalam tujuh novel tambahan karya Pamela Lyndon Travers yang dipublikasikan pada tahun 1935 dan 1988.

Nah, di tahun 2018 nanti, tepatnya pas hari Natal, film Mary Poppins Returns yang adalah sekuel Mary Poppins ini rencananya bakal dirilis ke pasaran. Dan sekarang-sekarang ini, Shepperton Studios udah mulai masuk ke tahap produksinya. Wih, jeda film pertama dan sekuelnya ini jauh juga, ya?

Nantinya, film ini bakal dibintangi Emily Blunt dan Lin-Manuel Miranda, serta bakal disutradarai dan diproduseri oleh Rob Marshall.

Mary Poppins Returns sendiri akan memperkenalkan tiga anak baru Michael Banks yang diperankan oleh Pixie Davies, Nathanael Saleh, dan aktor pendatang baru, Joel Dawson.

Mary Poppins Returns mengambil latar cerita tahun 1930, tepatnya saat masa depresi di London (periode masa yang digambarkan pada novel aslinya). Kisah tersebut digambarkan berdasar tujuh buku tambahan karya PL Travers.

Film sekuel ini bercerita tentang Michael Banks (Ben Whishaw) dan Jane (Emily Mortimer) yang telah tumbuh dewasa. Michael tinggal bersama ketiga anak, beserta Ellen (Julie Walters), penjaga rumah mereka di Cherry Tree Lane. Setelah Michael mengalami penderitaan akibat kerugian pribadi, Mary Poppins (Emily Blunt), seorang pengasuh misterius kembali masuk ke dalam kehidupan keluarga Banks. Mary bersama dengan Jack (Lin-Manuel Miranda), seorang petugas lampu jalanan yang optimis, menggunakan kemampuan magis mereka untuk membantu keluarga Bank menemukan kembali kebahagiaan dan sesuatu yang hilang dari kehidupan mereka. Mary Poppins juga memperkenalkan anak-anak Banks kepada beragam karakter unik dan penuh warna, termasuk Topsy (Meryl Streep), sepupu Mary Poppins yang unik.

Editor : Hai

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x